Bek baru AC Milan, Mattia Caldara, mengungkapkan kekecewaan karena tak jadi bekerja sama dengan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
Juventus melepas Mattia Caldara bersamaan dengan Gonzalo Higuain ke klub Liga Italia yang lain, AC Milan.
Caldara pun mengakui bahwa ia harus mengubur salah satu impian usai transfer ini.
"Sangat disayangkan saya tidak memiliki kesempatan untuk bermain bersama Ronaldo," kata Caldara seperti dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport.
"Saya selalu berharap akan kesempatan menjadi pemain Juventus, tetapi banyak hal yang lebih buruk dalam hidup ini," ucap Caldara menambahkan.
(Baca Juga: Libur Lebih Lama, Sergio Ramos Jadi Musuh Bersama di Real Madrid)
Caldara memang kerap bernasib sial saat masih berseragam Juventus.
Ia dibeli Juventus dari Atalanta pada 12 Januari 2017.
Namun Caldara dipinjamkan kembali ke Atalanta selama satu setengah musim.
(Baca Juga: Inter Milan Datangkan 7 Pemain Hanya dengan Setengah Harga Cristiano Ronaldo)
Begitu kembali ke Juventus, Caldara justru dijual ke AC Milan dengan banderol 31,5 juta pound.
Caldara kini terikat kontrak bersama AC Milan hingga 2023.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung ICC 2018 di TVRI - Pemanasan Para Klub Raksasa)
Meski ia tak bisa mewujudkan mimpinya bersama Juventus, Caldara tetap berterima kasih kepada mantan klubnya tersebut.
"Juventus adalah klub pertama yang menaruh kepercayaan kepada saya dan hal itu akan membuat saya terus berterima kasih kepada mereka," ujar Caldara.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Corrieredellosport.it |
Komentar