Serie A 2018/19 telah menyajikan sejumlah reuni emosional bagi Carlo Ancelotti yang kembali melatih klub Italia setelah sembilan tahun melanglang buana ke Inggris, Prancis, Spanyol, dan Jerman.
Penulis: Sem Bagaskara
Ancelotti yang kini membesut Napoli sukses menekuk Lazio 2-1 pada pekan perdana Serie A 2018/19. Menarik karena Lazio diarsiteki Simone Inzaghi.
Inzaghi merupakan salah satu pencetak gol Lazio yang menang 3-0 atas Reggina di pekan pamungkas Serie A 1999/00.
Hasil itu menjauhkan scudetto dari Juventus besutan Ancelotti yang kalah 0-1 dari Perugia di Renato Curi yang diguyur hujan lebat.
Reuni berikut adalah dengan AC Milan, tim yang sempat dibesarkan Ancelotti sebagai pemain maupun pelatih.
Pertemuan dengan I Diavolo Rosso musim ini berakhir menyenangkan untuk Carletto, karena Napoli menang 3-2 meski sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu.
Parma adalah lawan yang juga akan membangkitkan banyak memori di kepala Ancelotti. Carletto adalah produk akademi Parma dan sempat membesut klub beralias I Ducali itu, tepatnya pada 1996-1998.
(Baca Juga: Massimiliano Allegri Ungkap Target Sebelum Hadapi Napoli)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar