Penyerang Genoa, Krzysztof Piatek, belum berhenti bikin sensasi. Striker Polandia itu mengukir dua gol ke gawang Frosinone untuk menjadi debutan tertajam di Liga Italia nyaris tujuh dekade terakhir.
Krzysztof Piatek mencetak dua gol untuk Genoa ketika mengalahkan Frosinone 2-1 dalam lanjutan Liga Italia pekan ketujuh di Stadion Benito Stirpe, Minggu (30/9/2018).
Piatek menjebol gawang tuan rumah pada menit ke-33 dan 36'.
Frosinone sekadar menipiskan defisit dengan gol penalti Camilo Ciano (41').
Lewat aksi brilian di partai ini, Krzysztof Piatek menajamkan rekor pribadi dengan lesakan 12 gol hanya dalam 7 penampilan sejak berseragam Genoa awal musim ini!
(Baca juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Hajar Cagliari Berkat Gol Debut Lautaro dan Politano)
(Baca juga: Krzysztof Piatek Bikin Sejarah)
Khusus di Liga Italia, penyerang berusia 23 tahun yang kerap disebut titisan Robert Lewandowski ini mencetak 8 gol dalam 6 pekan perdana.
Krzysztof Piątek (23) has scored 12 goals in all competitions this season, netting in all 7 of his competitive appearances for Genoa:
vs Lecce
vs Empoli
vs Sassuolo
vs Bologna
vs Lazio
vs Chievo
vs FrosinoneMarksman. pic.twitter.com/8IzGQdjL9V
— Scouted Football (@ScoutedFtbl) September 30, 2018
Piatek tak berhenti mencetak gol dalam setiap partai. Prestasi itu otomatis melontarkannya ke puncak daftar top scorer sementara musim ini.
Pencapaian yang ditorehkan eks pemain KS Cracovia itu masuk buku sejarah.
Menurut data Opta yang dikutip BolaSport.com, Krzysztof Piatek resmi menjadi debutan tertajam di Serie A yang mencetak minimal 8 gol dalam 6 partai perdana sejak 1949-1950.
Orang terakhir yang menorehkan catatan tersebut adalah Karl Aage Hansen untuk Atalanta pada 11 September-16 Oktober 1949.
It's that man Piatek again!
— Gilles (@GrimandiTweets) September 30, 2018
That's 11 in 7 games#Genoa#SerieA pic.twitter.com/Df6a4zUDHh
Ketajaman Piatek membantu Genoa melesat menuju peringkat ke-6 di klasemen Serie A dengan raihan 12 poin.
Pada hari yang sama, Fiorentina memetik kemenangan keempat musim ini dengan menekuk Atalanta 2-0.
La Viola (Si Ungu) menduduki peringkat keempat dengan 13 angka, setara dengan Sassuolo dan Inter Milan, yang mengapit mereka di klasemen.
Hasil pekan ke-7 Liga Italia
- AS Roma 3-1 Lazio (Lorenzo Pellegrini 45', Aleksandar Kolarov 71', Federico Fazio 86'; Ciro Immobile 67')
- Juventus 3-1 Napoli (Mario Mandzukic 26', 49', Leonardo Bonucci 76'; Dries Mertens 10')
- Inter Milan 2-0 Cagliari (Lautaro Martinez 12', Matteo Politano 89')
- Bologna 2-1 Udinese (Federico Santander 42', Riccardo Orsolini 82'; Ignacio Pussetto 32')
- Chievo 0-1 Torino (Simone Zaza 88')
- Frosinone 1-2 Genoa (Camillo Ciano 41'-pen.; Krzysztof Piatek 33', 36')
- Fiorentina 2-0 Atalanta (Jordan Veretout 62'-pen., Cristiano Biraghi 90+4')
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Legaseriea.it, twitter.com/OptaPaolo |
Komentar