Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, bebas dari penghakiman usai kekalahan 0-1 yang timnya terima atas sang rival sekota, Inter Milan pada Minggu (21/10/2018).
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, tak ingin menunjuk kambing hitam atas kekalahan tersebut.
"Saya tidak menyalahkan seorang pemain saja. Ada banyak kesalahan di bagian pertahanan," kata Gattuso seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
"Kami kalah bersama, bukan hanya kesalahan Gianluigi Donnarumma," ucap Gattuso menambahkan.
Donnarumma memang melakukan kesalahan fatal saat skor Inter Milan vs AC Milan masih 0-0.
Baca Juga:
- Inter Milan Vs AC Milan - Gennaro Gattuso Ungkap Penyesalan Terbesar Usai Kalah Dramatis
- Inter Milan Vs AC Milan - Radja Nainggolan Jadi Tumbal, Terancam Absen Lawan Barcelona
Ia salah menebak umpan lambang Matias Vecino pada menit ke-92.
Akibatnya, Icardi bisa menyundul bola tersebut ke gawang AC Milan yang tak terkawal.
Gattuso pun membeberkan alasan kekalahan AC Milan pada laga tersebut.
Skenario agar Timnas U-19 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-19 2018 https://t.co/r2DzUBwhum
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 21 Oktober 2018
"Kami kalah karena tidak bermain secara berani," ucap Gattuso.
"AC Milan terlalu gampang terdistraksi dan kebobolan gol mudah," ujar Gattuso menambahkan.
Cristiano Ronaldo Datang, Suporter Juventus Justru Meradang https://t.co/Cui0WA9cvI
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 19 Oktober 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | sport.sky.it |
Komentar