Salah satu partai terbesar di pekan ke-10 Liga Italia 2018-2019 atan tersaji di Stadio San Paolo pada Minggu (28/10/2018) atau Senin diri hari WIB antara tuan rumah Napoli menjamu AS Roma.
Denga ambisi meraih kemenangan, kedua tim menurunkan susunan starter yang bisa dibilang terbaik.
Hal ini membuka peluang bahwa pertandingan ini akan kembali menyuguhkan banyak gol seperti pertemuan sebelumnya.
Dalam 34 pertemuan terakhir kedua Napoli dan AS Roma, rata-rata gol yang tersaji adalah 2,9 lesatan per laga.
Satu-satunya pertemuan Napoli dan AS Roma yang tidak menghadirkan gol terjadi pada 2015 di Stadio San Paolo.
Di sisi Napoli, pelatih Carlo Ancelotti menurunkan para pemain andalannya dengan sedikit perubahan di lini serang.
Carlo Ancelotti menurunkan trio Jose Callejon, Lorenzo Insigne, dan Arkadiusz Milik dan menyimpan Dries Mertens di bangku cadangan.
Sementara di lini tengah dan belakang, nama-nama yang telah menjadi andalan Carlo Ancelotti sejak awal musim kembali dipercaya tampil.
Satu hal yang unik adalah kemunculan satu nama yang sudah tidak terdengar selama hampir satu tahun terakhir dari skuat Napoli, Faouzi Ghoulam, kini berada di bangku cadangan.
Faouzi Ghoulam yang merupakan salah satu andalan pelatih Maurizio Sarri di skuat Napoli kini telah pulih dari cedera yang telah membuat pemain berusia 27 tahun itu absen sejak November 2017.
Sementara di skuat AS Roma, pelatih Eusebio Di Francesco juga menampilkan para andalan utamanya, termasuk trio Cengiz Under, Stephan El Shaarawy, dan Edin Dzeko di lini serang.
Begitu juga di lini permainan lainnya dari tim AS Roma. Tidak ada perubahan berarti yang dilakukan Eusebio Di Francesco untuk meladeni permainan Napoli.
Berikut susunan pemain kedua tim:
Napoli: 25-David Ospina, 26-Kalidou Koulibaly, 33-Raul Albiol, 6-Mario Rui, 23-Elseid Hysaj, 17-Marek Hamsik, 5-Allan Marques, 8-Fabian Ruiz, 7-Jose Callejon, 99-Arkadiusz Milik, 24-Lorenzo Insigne
Pelatih: Carlo Ancelotti
AS Roma: 1-Robin Olsen, 5-Juan Jesus, 44-Kostas Manolas, 11-Aleksandar Kolarov, 18-Davide Santon, 7-Lorenzo Pellegrini, 42-Steven N'Zonzi, 16-Daniele De Rossi, 92-Stephan El Shaarawy, 17-Cengiz Ünder, 9-Edin Dzeko
Pelatih: Eusebio Di Francesco
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar