Besarnya harapan Juventus kepada megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, hanya akan menjadi sebuah kegagalan yang menyakitkan menurut pendapat jurnalis olahraga Italia, Gian Paolo Ormezzano.
Cristiano Ronaldo menggegerkan jagat dunia sepak bola setelah hijrah ke Juventus pada bursa transfer musim panas lalu.
Nominal 117 juta euro (setara Rp2 triliun) yang dikeluarkan Juventus untuk Real Madrid, menempatkan Cristiano Ronaldo menjadi pemain termahal Liga Italia sepanjang sejarah.
Hanya, menurut jurnalis kawakan Italia, Gian Paolo Ormezzano, Juventus bakal menyesal dengan membeli Cristiano Ronaldo dengan mahal.
Baca Juga:
- Cristiano Ronaldo Samai Pencapaian Gol Legenda Juventus 60 Tahun Silam
- Demi Sahabat Cristiano Ronaldo di Real Madrid, Juventus Korbankan Bek Kiri Andalan
Sebab, Ormezzano memprediksi bahwa pada usia yang sudah menginjak 33 tahun, Ronaldo tak akan lama berada dalam performa puncak.
"Pikirkan tentang kepindahan Ronaldo ke Juve. Saya pikir ia akan menjadi kegagalan abad ini," kata Ormezzano kepada Viola News, dilansir BolaSport.com dari laman Calciomercato.
"Transfer itu akan menjadi operasi yang salah, ia menandatangani empat tahun kontrak. Saya yakin kesepakatan itu akan mengakibatkan Juventus sakit hati pada akhirnya," ucapnya.
“Ecce Toro”: il Toro secondo Giuseppe Culicchia e Gianpaolo Ormezzano https://t.co/Ynlfl3lDkB Redazione Toro News pic.twitter.com/Y7fGyCMSS3
— Forza-Toro (@forzatorofc) June 13, 2018
Kedatangan kapten timnas Portugal disebut-sebut menjadi solusi instan bagi Bianconeri yang berhasrat memenangkan Liga Champions.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar