Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, menunjukkan rasa frustrasi dalam laga pekan ke-17 Liga Italia melawan AS Roma di Stadion Allianz, Turin, Sabtu (22/12/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Pertandingan tersebut dimenangi Juventus dengan skor 1-0.
Gol tunggal I Bianconeri berasal dari sundulan Mario Mandzukic pada menit ke-35 yang memanfaatkan umpan silang Mattia de Sciglio.
(Baca Juga: Hasil Liga Italia - Assist Cristiano Ronaldo Berujung VAR, Juventus Tundukkan Roma)
Kendati tidak mengemas gol, Cristiano Ronaldo merupakan pemain paling agresif dalam duel antara Juventus dan AS Roma.
Dikutip BolaSport.com dari Whoscored, Ronaldo menjadi pemain dengan jumlah tembakan terbanyak di sepanjang 90 menit dengan catatan 10 kali!
Bahkan, Alex Sandro, yang menyusul Ronaldo di posisi kedua, sekadar menghunjamkan empat tembakan alias tak sampai dua kali lipatnya.
Tiga dari 10 shot Cristiano Ronaldo sebetulnya mengarah akurat ke gawang Roma.
Cristiano Ronaldo meluncurkan shot on target pertama pada menit ke-33.
(Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Manchester United Ngamuk, Solskjaer Samai Rekor Sir Alex)
Berada tanpa pengawasan di kotak penalti AS Roma, Ronaldo langsung melepaskan tendangan kaki kanan, tetapi kiper tim tamu, Robin Olsen, dengan aksi terbang mampu menepis bola.
Ronaldo kembali mendapat kans emas pada menit ke-59.
Bermula dari umpan silang Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo dengan mantap menyundul bola ke gawang AS Roma.
(Baca Juga: Solskjaer Ungkap Cuma Cristiano Ronaldo yang Dapat Perintah Khusus di Era Sir Alex)
Akan tetapi, Robin Olsen untuk kesekian kalinya berhasil melindungi gawang Roma dengan mementahkan tandukan Ronaldo.
Berselang satu menit kemudian, Robin Olsen kembali sukses menghalau sontekan kaki kiri Cristiano Ronaldo.
Momen pada menit ke-60 tersebut membikin Ronaldo benar-benar gusar dan menendang tiang gawang Roma.
Ronaldo juga terlihat berteriak kesal lantaran tak mampu menjebol Robin Olsen.
Yup, Ronaldo just missed from there. Twice now! #JuveRoma pic.twitter.com/S1GfaeCwxS
— Snehadri Sarkar (@I_am_Snehadri) December 22, 2018
Kepiawaian Olsen yang membuat para pemain Juventus sekadar menyarangkan satu gol.
WHAT A SAVE early on from Robin Olsen to keep Roma in the match!
Alex Sandro was so sure he had put @juventusfc ahead!
Watch #JuveRoma now #LiveOnStrive pic.twitter.com/GqOqYPAHS2
— Strive Sport (@strivesport) December 22, 2018
Penjaga gawang berusia 28 tahun ini tercatat melakukan lima penyelamatan di sepanjang pertandingan.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | whoscored.com |
Komentar