Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, tak mampu menciptakan gol ke gawang AS Roma dalam laga pekan ke-17 Liga Italia, Sabtu (22/12/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. Pelatih I Bianconeri, Massimiliano Allegri, pun angkat bicara.
Dalam pertarungan di Stadion Allianz, Turin tersebut, Juventus berhasil mengalahkan AS Roma dengan skor 1-0.
Satu-satunya gol I Bianconeri dibukukan oleh Mario Mandzukic via sundulan pada menit ke-35.
(Baca Juga: Hasil Liga Italia - Assist Cristiano Ronaldo Berujung VAR, Juventus Tundukkan Roma)
Torehan tiga poin membuat Juventus kokoh di puncak klasemen Liga Italia 2018-2019 dengan 49 poin.
Pasukan Massimiliano Allegri unggul delapan poin dari Napoli yang menguntit di belakang Juventus.
"Kami merupakan juara musim dingin, tetapi kami belum benar-benar memenangi apapun," kata Massimiliano Allegri seperti dilansir BolaSport.com dari DAZN.
"Hal terpenting adalah kami mampu menjaga jarak poin dengan peringkat kedua, Napoli," ucap Allegri lagi.
Allenatore yang membawa Juventus menjuarai Serie A dalam empat musim terakhir ini beranggapan timnya memang layak meraup poin penuh dari AS Roma.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tendang Tiang Gawang Menit Ke-60 karena Kiper AS Roma)
"Saat berada di bawah tekanan, kami tetap bermain dengan terorganisasi," ujar Massimiliano Allegri.
"Ketika sudah unggul 1-0, kami seharusnya bisa memberikan lebih karena Roma sungguh kesulitan."
"Roma baru bisa lebih sering menguasai bola pada babak kedua, tetapi kami tak membiarkan mereka mempunyai peluang."
"Saya menilai kami pantas untuk menang," tutur Allegri melanjutkan.
Di sisi lain, Massimiliano Allegri memberikan pandangan soal kegagalan Cristiano Ronaldo menjebol gawang AS Roma.
Menurut Allegri, Ronaldo jarang-jarang bertemu kiper hebat seperti Robin Olsen.
(Baca Juga: Paul Pogba: Saya Ingin Berterima Kasih kepada Jose Mourinho)
"Cristiano Ronaldo memiliki beberapa peluang pada hari ini, tetapi kebetulan dia bertemu dengan penjaga gawang yang menampilkan performa memukau," kata Massimiliano Allegri.
"Cristiano mungkin akan beristirahat pada pertandingan berikutnya," ucap Allegri menambahkan.
(Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Manchester United Ngamuk, Solskjaer Samai Rekor Sir Alex)
Robin Olsen tampil super ketika menghadapi Juventus.
Penjaga gawang yang telah melakoni 1.440 menit pada Serie A 2018-2019 ini sukses melakukan lima penyelamatan.
Tiga dari lima penyelamatan Olsen adalah menggagalkan tembakan tepat sasaran Cristiano Ronaldo.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | transfermarkt.com, whoscored.com, dazn.com |
Komentar