Pelatih FC Barcelona, Ernesto Valverde, mengaku sangat yakin bahwa striker Neymar Junior takkan hengkang dari skuatnya pada musim panas 2017.
Kabar kepindahan Neymar Junior dari Barcelona berhembus kencang pada bursa transfer musim panas 2017. Pemain berusia 25 tahun itu disebut bakal segera menjadi pemain Paris Saint-Germain.
Raksasa Ligue 1 atau kasta tertinggi Liga Prancis itu disebut siap menebus klausul pelepasan pemain berusia 25 tahun itu sebesar 222 juta euro (sekitar Rp 3,5 triliun).
Namun, Ernesto Valverde mengaku tak melihat adanya tanda-tanda bahwa Neymar tidak berniat bertahan di Barcelona. Pelatih berusia 53 tahun itu justru menyebut andalan tim nasional Brasil itu bahagia di Barcelona.
Valverde pun melihat Neymar selalu tampil serius setiap kali membela Barcelona di laga-laga pramusim. Eks pemain Santos itu juga yang memborong semua gol Blaugrana saat menekuk Juventus (2-1) dan Manchester United (1-0).
Baca Juga:
- Aksinya Disiarkan Langsung di TV, Kiper ini Malah Grogi
- Pemain PSG Mulai Bergosip soal Neymar
- Jupe Berharap Permusuhan Viking dan The Jak Segera Berakhir
"Neymar sangat bahagia. Hal ini sangat terlihat saat ia berbicara dengan beberapa teman dari Manchester," ucap Valverde seusai laga kontra Man United di Stadion FedEx Field seperti dikutip dari Marca.
"Tidak ada berita lebih lanjut, kecuali soal dia masih bersama kami, tampil sangat baik, dan kami sangat senang dengan hasil melawan Manchester United," katanya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar