Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Hengkangnya Neymar dari Barcelona, Pique hingga Ronaldinho Beri Komentar

By Rara Ayu Sekar Langit - Minggu, 30 Juli 2017 | 22:28 WIB
Striker FC Barcelona, Neymar (tengah), beraksi dalam laga International Champions Cup kontra Real Madrid di Hard Rock Stadium, Miami, Amerika Serikat pada 29 Juli 2017.
MIKE EHRMANN/AFP
Striker FC Barcelona, Neymar (tengah), beraksi dalam laga International Champions Cup kontra Real Madrid di Hard Rock Stadium, Miami, Amerika Serikat pada 29 Juli 2017.

Selama sepekan ini berita transfer pemain dominasi oleh kabar pindahnya Neymar dari Barcelona.

Neymar dikabarkan akan pindah ke Paris Saint-Germain.

Kabar perpindahan striker yang kini masih berstatus pemain Barcelona tersebut membuat beberapa insan yang bergelut di dunia sepak bola angkat bicara.

Berikut komentar mereka terkait kabar perpindahan Neymar berdasar pengamatan BolaSport.com:


Gerard Pique mengaku bahwa dia berhubungan dekat dengan Neymar.

"Saat ini semua bergantung kepada Neymar, dia bisa berada di tim manapun di dunia ini."

"Sebagai rekan satu tim, kami akan berusaha menolongnya agar mengambil keputusan tepat," tambah Pique.


Pemain FC Barcelona, Neymar dan Luis Suarez, merayakan gol saat melawan Las Palmas pada lanjutan Liga Spanyol di Estadio de Gran Canaria, Las Palmas, Spanyol, Minggu (14/5/2017). (JAIME REINA/AFP)

Luis Suarez mengatakan bahwa semakin cepat situasi ini diperjelas, maka semakin baik untuk semua orang.

"Neymar akan memberikan penjelasan dan kami harus mendukung keputusan yang dia buat," kata Luis Suarez.

Luis Suarez berharap, Neymar akan tinggal di Camp Nou.

"Saya senang bisa bermain dengan Neymar dan akan sangat disayangkan jika dia tidak tinggal," tambah Luis Suarez.

Dani Alves


Dani Alves merayakan gol PSG di Piala Super Prancis 2017 bersama Adrien Rabiot, Sabtu (29/7/2017). (FRANCK FIFE/AFP)

Menurut Dani Alves, Neymar harus berani mengambil keputusan. Dunia ini untuk orang yang berani.

Pesepak bola 34 tahun itu mengakui bahwa dirinya telah menjadi pemberani karena memutuskan meninggal Barcelona dan Juventus.

"Neymar harus membuat keputusan sekarang, untuk terus berkembang," kata Dani Alves.

"Saya hanya ingin Neymar bahagia dimanapun dia berada, jika dia berada di sini (PSG), tentu saja ini akan menjadi lebih baik," imbuh Dani Alves.

Ronaldinho


Ronaldinho berusaha melewati adangan pemain lawan dalam pertandingan La Liga, Barcelona kontra Racing Santander, 4 Januari 2004.(MIGUEL RIOPA/AFP)

Isu perpindahan Neymar, ikut membuat legenda Brasil yang pernah meraih kesuksesan dengan Barcelona ini turut angkat bicara.

"Dia perlu mengikuti kata hatinya dan membuat keputusan dengan hati yang bahagia," kata Ronaldinho.

"Neymar harus melakukan sesuai petunjuk hatinya," imbuh Ronaldinho.

Carles Puyol


Chairman Atletico Nacional, Juan Carlos de la Cuesta, menerima FIFA Fair Play Award dari Carles Puyol pada FIFA Gala, Senin (9/1/2017). (FABRICE CORRINI/AFP)

Mantan pesepak bola Spanyol sekaligus eks kapten Barca, Carles Puyol juga ikut berkomentar soal perpindahan Neymar.

"Neymar perlu berbicara dan menjelaskan apa yang ingin dia lakukan" kata Carles Puyol.

"Keputusan itu harus dibuat oleh Neymar." 

Carles Puyol menyatakan, dirinya tidak yakin apakah Neymar ingin pergi.

Menurut Carles Puyol, sulit bagi seorang pemain untuk menghabiskan seluruh kariernya dengan satu tim.

"Sepak bola terus berubah, meski ada kasus khusus seperti Lionel Messi, Sergio Busquets dan Andres Iniesta," tambah Carles Puyol.

Josep Bartomeu


Presiden LFP, Javier Tebas (kiri), menyerahkan penghargaan kepada Presiden Barcelona, Josep Bartomeu, Senin (30/11/2015). (LLUIS GENE/AFP)

Presiden klub Barcelona Josep Bartomeu melontarkan beberapa kalimat harapannya untuk Neymar.

"Jika Neymar ingin pindah, klub lain bisa membeli Neymar," kata Josep Bartomeu.

"Tapi Barcelona ingin Neymar tetap bertahan dengan Barcelona," imbuh Josep Bartomeu.

Javier Tebas


Presiden La Liga, Javier Tebas, menghadiri sebuah konferensi pers di Singapura, pada 16 Maret 2016.(ROSLAN RAHMAN/AFP)

Terkait dengan perpindahan Neymar, Presiden Liga Sepak Bola Profesional Spanyol (LFP) Javier Tebas menyatakan, Liga Spanyol tidak takut kehilangan Neymar.

"La Liga dan Barcelona lebih besar daripada Neymar," kata Javier Tebas.

Javier Tebas mengaku lebih khawatir jika Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi yang meninggalkan Liga Spanyol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Marca, BolaSport
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Cuma 6 Jam Nangkring di Pucuk, Singgasana Bisa Digilir 4 Tim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
36
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X