Pasca pertandingan leg pertama Piala Super Spanyol, Cristiano Ronaldo resmi mendapatkan larangan bermain sebanyak 5 pertandingan.
Dalam pertandingan yang digelar di Camp Nou, Cristiano Ronaldo diketahui mendorong wasit dari belakang.
Pemain asal portugal tersebut mendorong wasit setelah mendapatkan kartu merah.
Wasit Ricardo De Burgos mengganjar Ronaldo dengan kartu merah usai dianggap melakukan diving.
Sebelumnya pemain asal Portugal tersebut mendapat kartu kuning usai melepas kostum Real Madrid saat lakukan selebrasi.
Media Spanyol menyoroti hukuman larangan bermain yang diberikan kepada Ronaldo.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, hukuman Ronaldo ini dibandingkan dengan kejadian di el clasico beberapa tahun lalu.
Dalam beritanya, Marca menyoroti tindakan Lionel Messi saat laga el clasico pada musim 2008-2009.
Pada saat itu Lionel Messi mendorong wasit Undiano Mallenco karena tak setuju dengan pendapat sang wasit.
Insiden yang dilakukan Messi itu juga tidak disebutkan dalam laporan setelah pertandingan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | marca.com |
Komentar