Paulinho resmi diperkenalkan Barcelona di hadapan Publik Camp Nou pada Kamis (17/8/2017).
Pesepak bola asal Brasil tersebut dibeli Barcelona dari Guangzhou Evergrande seharga 40 juta euro atau sekitar 625 miliar rupiah.
Ia resmi menjadi pemain termahal ke-4 yang pernah didatangkan Barcelona.
Dengan nilai tersebut, Paulinho tentu diharapkan mampu menunjukkan keahlian mengolah bola dengan kualitas bintang lima.
Akan tetapi, fan Barcelona belum juga menujukkan kesan positif terhadap mantan pemain Tottenham Hotspur tersebut.
Nama Paulinho dianggap kurang mentereng, apalagi dibandingkan dengan pemain Brasil lain yang baru saja meninggalkan klub, Neymar.
Romelu Lukaku dan Marcus Rashford Bisa Jadi Pasangan Emas bagi Manchester United @bolasportcom https://t.co/bMwzabT9nn
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 17, 2017
Kesan Les Cules, sebutan fan Barcelona, sepertinya belum akan berubah dalam waktu dekat ini.
Dalam video perkenalan Paulinho di Camp Nou hari ini, pesepak bola berusia 29 tahun tersebut terlihat kesulitan untuk memperlihatkan kemampuan juggling.
Paulinho hanya mampu menahan sebanyak tiga tendangan sebelum bola bergulir ke bawah.
Hal tersebut tentu menjadi nilai minus, mengingat momen perkenalan bisa jadi ajang pamer keahlian dan mencuri hati para penggemar.
Barcelona spent €40 million on Paulinho... pic.twitter.com/cagC8ePRzb
— ODDSbible (@ODDSbible) August 17, 2017
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/ODDSbible |
Komentar