Real Madrid bertandang ke markas Deportivo La Coruna pada pertandingan pekan pertama Liga Spanyol 2017-2018, Minggu (20/8/2017) atau Senin dini hari WIB.
Pada pertandingan tersebut, Gareth Bale membuka keran gol Madrid di menit ke-20 setelah memanfaatkan umpan Karim Benzema.
Ini adalah gol pertama Bale setelah mengalami kegagalan dalam sepuluh laga terakhir bersama Real Madrid.
Kurun sepuluh pertandingan tanpa mencetak gol adalah yang terlama bagi Bale sejak tiba di Madrid pada tahun 2013.
(BACA JUGA: 5 Pemain Muda yang Wajib Diperhatikan di Liga Spanyol Musim 2017-2018)
Sebelum pertandingan ini, gol terakhir Bale tercipta saat timnya melawan Villareal, 26 Februari 2017.
Pada pertandingan yang dimenangi Madrid dengan skor 3-2 tersebut, Bale mencetak gol pertama timnya.
Catatan gol Bale musim lalu memang tak begitu mengesankan.
Pemain timnas Wales ini hanya mencetak tujuh gol dari 19 penampilan di Liga Spanyol.
Jumlah ini begitu jomplang dengan catatan selama tiga musim sebelumnya, ketika Bale mencetak 15 gol (musim 2013-2014), 13 gol (2014-2015), dan 19 gol (2015-2016).
Adapun pada semua ajang musim lalu, Bale hanya menggetarkan gawang lawan sebanyak sembilan kali hasil dari 27 laga bersama Madrid.
Cedera menjadi alasan utama menit penampilan Bale musim lalu begitu terbatas.
Seperti saat tampil pada final Liga Champions musim lalu, Bale baru saja sembuh dari cedera yang memaksanya untuk absen lebih dari sebulan.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | transfermarkt.com |
Komentar