Sempat diberitakan sebagai salah satu kandidat pengganti Neymar, Roberto Soriano justru mengalami cedera.
Pada awal Agustus, Gelandang Villarreal ini santer diberitakan masuk radar Barcelona.
Menurut Eleven Sports yang dikutip BolaSport, keluarga Soriano telah memberitahukan kepadanya bahwa negosiasi dengan Barcelona sedang berlangsung.
Namun hingga kini belum ada tawaran konkrit yang masuk ke Villarreal, Soriano harus absen absen selama tiga minggu karena cedera lutut.
Playmaker berusia 26 tahun itu absen saat timnya ditumbangkan Levante pada laga pekan pertama Liga Spanyol, hari Selasa dinihari (22/7/2017) WIB.
(BACA JUGA: Barcelona Gelontorkan 862 Miliar Rupiah demi Pengganti Neymar)
Soriano juga diprediksi bakal absen saat The Yellow Submarine berjumpa Real Sociedad dan Real Betis.
Soriano bergabung dalam daftar panjang pemain yang harus absen.
Para pemain tersebut, antara lain Bruno, Sergio Asenjo, Mario Gaspar, Denis Cheryshev, Adrian Marin dan Daniele Bonera.
(BACA JUGA: BREAKING NEWS: Neymar Respons Tuntutan Hukum Barcelona!)
Pemain jebolan akademi Bayern Muenchen tersebut telah menyumbangkan 10 gol dan tujuh assist selama membela Villareal, musim lalu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | football-espana.net, elevensport.sg |
Komentar