Real Madrid akan menjalani pertandingan pekan kedua di Liga Spanyol saat menjamu Valencia di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (28/8/2017).
Dalam pertandingan kali ini Real Madrid di pastikan tidak bisa memainkan beberapa pemain andalan mereka.
Sergio Ramos, Raphael Varane, Cristiano Ronaldo, dan Jessus Vallejo dipastikan tidak bermain pada pertandingan ini.
Ramos dan Ronaldo absen karena larangan bermain sedangkan Vallejo dan Varane tidak bermain karena cedera.
Real Madrid akan mengandalkan Gareth Bale dan Karim Benzema di lini depan dengan di dukung Isco dan Marco Asensio.
Sementara itu, Valencia juga tidak tampil dalam kekuatan penuh karena harus kehilangan Ezeiquel Garay, Luis Nani, dan pemain baru mereka Gabriel Paulista yang masih cedera.
Tim kelelawar akan mengandalkan Simone Zaza di Lini depan dan dua rekrutan baru mereka dari Inter Milan Geoffrey Kondogbia dan Jeison Murillo.
Dari catan rekor 6 pertemuan terakhir, kedua tim memiliki catatan yang berimbang dimana Real Madrid menang 2 kali, imbang 2 kali dan Valencia menang 2 kali.
Susunan Pemain
Real Madrid : Navas, Carvajal, Nacho, Marcelo, Casemeiro, Kroos, Modric, Asensio, Isco, Bale, Benzema
Cadangan : Casilla, Theo, Vazquez, Llorente, Kovacic, Ceballos
Valencia : Neto, Montoya, Vezo, Murillo, Lato, Carlos Soler, Parejo, Kondogbia, Gaya, Rodrigo, Zaza
Cadangan : Domenech, Maksimovic, Medran, Santi Mina, Jimenez, Nacho Vidal, Nacho Gil
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | twitter.com/@realmadrid, twitter.com/@valenciacf |
Komentar