Berkat gol torehan Yannick Carrasco dan Antoine Griezmann, Atletico Madrid sukses menuai kemenangan 2-0 atas Sevilla di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (23/9/2017) malam WIB.
Pertandingan ini diawali dengan permainan alot di lini tengah. Kedua tim tampak kesulitan menciptakan peluang bagus dalam 45 menit pertama.
Kesempatan terbaik Atletico tercipta pada menit ke-32 saat sundulan Saul Niguez memanfaatkan sepak pojok masih sedikit melebar.
Pola permainan berubah drastis seusai Carrasco mencetak gol cepat di babak kedua.
Marcus/Kevin Hanya Butuh Waktu 6 Hari untuk Membungkam Senyum Mathias/Carsten, Ini Kronologisnya https://t.co/fcYaa8LOOe via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 23, 2017
Tepatnya pada menit ke-46, kesempatan menyerang pertama Atletico langsung berbuah gol saat Carrasco melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti yang tak sanggup diantisipasi kiper Sevilla, Sergio Rico.
Gol tersebut merupakan koleksi ke-13 Carrasco sejak awal musim lalu dan menjadikannya sebagai gelandang dengan torehan gol terbanyak di Liga Spanyol.
Setelah gol tersebut kedua tim memperlihatkan permainan saling menyerang. Kedua kesebelasan pun mulai menciptakan lebih banyak ancaman.
Permainan yang lebih terbuka justru membuat Atletico bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-69.
85' 2-0 @CarrascoY21 scored, @AntoGriezmann scored and the "Te quiero Atleti..." was sung in the stands!#AúpaAtleti pic.twitter.com/h4sHZ7NcfN
— Atlético de Madrid (@atletienglish) September 23, 2017
Gol tersebut dicetak Antoine Griezmann dengan melepaskan sepakan kaki kiri seusai menerima umpan Filipe Luis.
Hingga pertandingan berakhir, Sevilla tetap tidak mampu memaksimalkan peluang-peluang yang didapat menjadi gol.
Editor | : | |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar