Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Akhir Atletico Madrid Vs Barcelona - Lionel Messi Gagal Cetak Gol Kemenangan, Barca Tertahan di Markas Baru Atletico

By Bagas Reza Murti - Minggu, 15 Oktober 2017 | 04:01 WIB
Aksi gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez (kiri), berduel dengan pemain FC Barcelona, Andre Gomes, dalam pertandingan La Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, pada Sabtu (14/10/2017).
GABRIEL BOUYS / AFP
Aksi gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez (kiri), berduel dengan pemain FC Barcelona, Andre Gomes, dalam pertandingan La Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, pada Sabtu (14/10/2017).

Barcelona harus berbagi poin saat menyambangi Atletico Madrid di stadion baru Wanda Metropolitano pada Minggu (15/10/2017) dini hari WIB.

Hasil imbang ini adalah yang pertama bagi La Blaugrana di liga musim ini setelah sebelumnya meraih 7 kemenangan beruntun.

Lionel Messi langsung mengancam di menit pertama begitu peluit kick-off dibunyikan. Bekerja sama dengan Luis Suarez, Messi melewati 4-5 pemain belakang Atletico sebelum melepaskan tendangan yang dapat diblok benteng pertahanan Atletico.

Atletico langsung menjawab peluang Messi dengan peluang Antoine Griezmann menit ke-9. Lepas dari kawalan, pemain asal Prancis tersebut melepaskan tendangan ke sebelah kiri gawang Ter Stegen. Beruntung bola dapat dihalau keluar dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Saul Niguez memecah kebuntuan pada menit ke-21. Menerima umpan dari Yannick Carrasco, Saul melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang gagal dijangkau oleh kiper Ter Stegen.

1-0 untuk tim tuan rumah bertahan hingga turun minum.

(Baca juga: Klasemen Lengkap Liga Inggris Pekan ke-8 hingga Minggu (15/10/2017) Pagi - Manchester City Kokoh di Puncak, Watford Masuk Zona Liga Champions)

Di babak kedua, Barcelona lansgung tancap gas unutk mengejar keunggulan Atletico.

Luis Suarez mendapat peluang bersih lewat tembakannya pada menit ke-55, sayang masih dapat diblok oleh Jan Oblak.

Dua menit berselang, tendangan bebas Lionel Messi hanya membentur tiang kanan gawang Atletico Madrid.

Lionel Messi terus menebar ancaman lewat kerjasamanya dengan Ivan Rakitic di menit 70, namun tendangannya harus melebar di sisi kiri gawang Jan Oblak.

Gol yang dinanti Barca akhirnya terwujud di menit ke-82. Sergi Roberto mengirimkan umpan dari sisi kanan, bola disambut oleh Luis Suarez yang menanduk bola ke dalam gawang.

Barcelona berpeluang mencetak gol kemenangan di menit-menit akhir laga lewat tendangan bebas. Namun tendangan Lionel Messi tepat di pelukan Jan Oblak.

Skor 1-1 bertahan hingga pertandingan usai. Tambahan satu poin membuat Barcelona tetap berada di puncak klasemen La Liga. Sementara Atletico Madrid ada di peringkat 3.

Susunan Pemain

Pelatih: Diego Simeone

Atletico Madrid: 13-Jan Oblak, 20-Juanfran, 3-Filipe Luis, 2-Diego Godin, 15-Stefan Savic, 8-Saul Niguez, 6-Koke, 10-Yannick Carrasco (5-Thomas Partey 73'), 14-Gabi (9-Fernando Torres 83'), 7-Antoine Griezmann, 11-Angel Correa (22-Nico Gaitan 59')

Cadangan: 1-Moya, 19-Luis Hernandez, 21-Kevin Gameiro, 24-Jose Gimenez

Pelatih: Ernesto Valverde

Barcelona: 1-Marc-Andre ter Stegen; 2-Nelson Semedo (20-Sergi Roberto 61') , 3-Gerard Pique, 23-Samuel Umtiti, 18-Jordi Alba; 8-Andres Iniesta (16-Deulofeu 61'), 4-Ivan Rakitic (15-Paulinho 79') , 5-Segio Busquets, 21-Andre Gomes; 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez

Cadangan: 6-Denis Suarez, 13-Jesper Cillessen, 14-Javier Mascherano, 19-Lucas Digne

Wasit: Antonio Mateu

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BolaSport.com, livescore.com, id.soccerway
REKOMENDASI HARI INI

Myanmar Umumkan Skuad Sementara Jelang Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024, Diperkuat 8 Pemain Abroad

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136