Harapan tinggi diapungkan pelatih FC Barcelona, Ernesto Valverde, kepada Jose Arnaiz yang baru saja mengukir debut manis bersama tim senior.
Penampilan perdana Jose Arnaiz bareng Ivan Rakitic cs terjadi dalam leg pertama babak 32 besar Copa del Rey 2017-2018, Selasa (24/10/2017).
Winger berumur 22 tahun itu pun sukses mencuri perhatian dengan menyumbang satu gol untuk membawa Barca menang telak 3-0.
Melihat performa yang menjanjikan, Valverde berharap Arnaiz bisa terus berkontribusi buat Blaugrana.
(Baca Juga: Pilihan Anti-mainstream Kapten Thailand di The Best Football Awards 2017)
"Saya berharap dia bisa membantu kami pada masa depan," ucap sang nakhoda dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Dia adalah pemain cerdas. Ketika pertahanan lawan terbuka, dia bisa menemukan posisi terbaik," kata Valverde.
(Baca Juga: Hasil Voting The Best Football Awards 2017, Berapa Selisih Suara Ronaldo dan Messi?)
Arnaiz masuk Barcelona B pada Agustus 2017 setelah diboyong dari Valladolid.
Ia cuma butuh waktu dua bulan untuk mencicipi bermain di tim utama.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | marca.com |
Komentar