Barcelona dijadwalkan akan menjalani laga tandang melawan Athletic Bilbao di jornada kesepuluh Liga Spanyol.
Laga tersebut akan digelar di Stadion San Mames pada hari Minggu (29/10/2017) dini hari WIB.
Jelang laga antara Bilbao dan Barca, berita pendeklarasian kemerdekaan Catalunya sedang marak diberitakan.
Berita ini juga menyebabkan tim Barcelona menjadi sorotan publik.
(Baca Juga: Penuh Intrik! Arsenal Ditentang Keras Legenda Jika Beli Pemain Ini)
Dilansir BolaSport.com dari Marca, dikabarkan pihak Athletic Bilbao tidak akan mengaitkan urusan sepak bola dengan politik.
Persaingan kedua tim sudah berjalan sangat lama, namun belum pernah ada kepentingan politik yang menjalar ke pertandingan.
Tekanan yang akan diberikan kepada Barcelona adalah murni bagian dari olahraga.
Layaknya Barcelona yang mewakili Catalunya, Athletic Bilbao juga menjadi representasi suku bangsa lain di Spanyol.
Athletic Bilbao mewakili keberadaan suku bangsa Basque yang juga menjadi bagian dari Spanyol.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | marca.com |
Komentar