Hakuna matata. Frase dalam Bahasa Swahili ini populer berkat film kartun buatan Walt Disney pada awal 1990-an, Lion King.
Penulis: Rizki Indra Sofa
Jika diterjemahkan secara harfiah ke dalam Bahasa Indonesia, hakuna matata bisa bermakna tidak perlu khawatir atau tanpa kekhawatiran.
Belakangan, frase mirip hakuna matata ini yang sering terucap dari mulut pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
Tentu saja terucap dalam Bahasa Spanyol, bukan Swahili, namun isi dan makna ucapannya sama.
Ketika Madrid dihadapkan pada situasi krisis hasil sudah tertinggal 10 poin dari Barcelona di puncak klasemen La Liga, Zidane hanya bilang tak perlu khawatir. Musim masih panjang.
Saat ditodong pertanyaan seputar krisis lini depan yang terus tumpul, reaksinya sama. Tak perlu khawatir karena cepat atau lambat, gol akan datang dengan sendirinya.
(Baca Juga: Pelatih Martapura Berharap Wasit Netral ketika Pimpin Partai Semifinal)
Kala dikritik soal status striker Karim Benzema di tim Madrid, ZZ juga bergeming. Zizou sekali lagi merasa tak khawatir karena meyakini pria sekompatriotnya itu masih punya kualitas untuk menjadi mesin gol Madrid.
Percaya Diri
Jawaban atas konsistensi dari keyakinan itu muncul pada tengah pekan. Madrid menjebol barier tiga gol mereka. Los Merengues menang telak 6-0 saat melawat ke rumah APOEL Nicosia di Liga Champion.
"Mencetak enam gol dan bisa tak kebobolan. Kemenangan seperti ini bikin kepercayaan diri semua pemain melonjak. Kemenangan ini datang pada waktu yang tepat," tutur bek Raphael Varane.
Ini kali pertama pada musim 2017/18 Madrid bisa mencetak lebih dari tiga gol dalam satu pertandingan di semua ajang.
Sebelumnya, Madrid selalu mentok di angka maksimal tiga gol. Duo bomber Cristiano Ronaldo dan Benzema masing-masing bikin dua gol, sisanya ditorehkan Luka Modric dan Nacho Fernandez.
Dalam 64 menit tampil di partai itu, Benzema bikin lebih banyak gol dibandingkan dari 556 menit tampil di La Liga musim ini dengan torehan hanya satu gol. Wajar kalau striker Prancis itu pun mulai tersenyum dan percaya diri lagi.
(Baca Juga: Cerita Dibalik Chelsea yang Tikung Liverpool di Detik-detik Terakhir untuk Dapatkan Mohamed Salah 3 Tahun Lalu)
"Saya sudah biasa hidup dengan kritikan dan akan membayar kritik dengan gol dan assist. Saya bisa dan mampu melakukannya, lebih baik dari sebelumnya," ucap Benz kepada Bein Sport.
Kesempatan membayar kritikan muncul lagi pada akhir pekan ini. Setelah selalu bertamu di dua laga terakhir semua ajang, Madrid balik ke Santiago Bernabeu menjamu Malaga, Sabtu (25/11).
Bernabeu bak pedang bermata dua. Tampil jelek, Benzema bisa kembali disiuli dan dikritik habishabisan. Selama ia tampil bagus dan membantu Madrid menang, hal itu bukan kekhawatiran. Lagilagi seperti kata favorit Zidane.
PRAKIRAAN FORMASI
REAL MADRID (4-3-1-2): 13-Casilla (K); 2-Carvajal, 3-Vallejo, 4-Varane, 12-Marcelo (B); 10-Modric, 14-Casemiro, 8-Kroos (G); 22-Isco (GS); 9-Benzema, 7-Ronaldo (P).
MALAGA (4-4-2): 1-Roberto (K); 7-Juankar, 4-Luis Hernandez, 22-Baysse, 16-Rosales (B); 11-Chory, 8-Adrian, 5-Rolon, 17-Ontiveros (G); 16-Penaranda, 24-Rolan (P).
PREDIKSI BOLA 60-40
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | TABLOID BOLA NO. 2.821 |
Komentar