Kabar mengejutkan soal kebijakan transfer datang dari salah satu klub raksasa Spanyol, Real Madrid.
Pihak Real Madrid sempat mengatakan tidak akan membuka diri pada bursa transfer musim dingin bulan Jauari 2018.
Namun rencana kebijakan transfer Real Madrid sudah berubah, dilansir BolaSport.com dari Marca.
Menurut Marca, Presiden Real Madrid, Florentino Perez memang jarang melakukan pembelian.
Namun dikabarkan Florentino Perez mengubah pikiran tentang hal tersebut.
(Baca Juga: Lampaui Klub-klub Besar Eropa, Everton Justru Cupu di Musim Ini)
Real Madrid bisa saja mendatangkan pemain baru, dengan catatan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi tim.
Perez dan Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane dikabarkan kurang puas dengan penampilan skuat Real Madrid.
Kedua tokoh Real Madrid itu yakin perlu melakukan perbaikan, dan kemungkinan yang dilakukan adalah memasuki bursa transfer.
Meski begitu Zinedine Zidane tidak akan membiarkan pemainnya keluar.
(Baca Juga: Bak Prajurit Pulang Perang, Valencia Diiringi Ribuan Suporter Setelah Lawan Barcelona)
Namun Zidane memberikan kemungkinan untuk pemain baru bergabung.
Walaupun tidak ingin pemainnya keluar, Zidane masih membuka kemungkinan untuk opsi pinjaman, terutama untuk Borja Mayoral dan Marcos Llorente.
Peminjaman akan berguna untuk menambah menit bermain kedua pemain tersebut.
Sementara itu kabar terakhir menyebutkan Real Madrid mengincar striker Inter Milan, Mauro Icardi.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | marca.com |
Komentar