Barcelona diketahui melakukan pendekatan pada striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
Griezmann diharapkan mampu mendampingi Lionel Messi di lini serang untuk memperkuat Barcelona.
Kedatangan Griezmann ke Camp Nou diperkirakan bakal menggeser posisi Luis Suarez.
Dilansir BolaSport.com dari Don Balon, terancamnya posisi Suarez dimanfaatkan oleh Tottenham Hotspur untuk melakukan pendekatan.
Spurs dikabarkan telah melakukan kontak dengan pihak terdekat Suarez untuk menawarkan kontrak.
(Baca juga: Eks Striker Kontroversial Manchester City Ini Akui Rasisme Tak Pengaruhi Gelar Buruknya)
Klub asuhan Mauricio Pochettino tersebut menyadari bahwa striker andalan mereka, Harry Kane, tak akan bertahan pada musim panas depan.
Striker Inggris tersebut tengah menjadi incaran klub-klub raksasa Eropa karena penampilan apiknya musim ini.
Maka dari itu, Spurs berusaha mendatangkan pengganti Kane dan Suarez dianggap sebagai kandidat yang tepat.
Suarez yang pernah bergabung bersama Liverpool dianggap telah memahami sepak bola Inggris dengan baik.
(Baca juga: Chelsea Sewakan Gelandang Rasis Ini ke Klub Rival)
Sementara itu, Suarez dikabarkan tidak terlalu menggubris penawaran dari Spurs.
Luis Suarez akan tetap bertahan di Barcelona karena di klub tersebut ia telah mampu membangun persahatan erat dengan Lionel Messi.
Pesepak bola Uruguay tersebut bahkan kabarnya tidak peduli dengan kedatangan Griezmann.
Ia akan terus berjuang untuk selalu mendapatkan tempat di skuat utama Barcelona.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | donbalon.com |
Komentar