Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Vs Barcelona - 5 Momen Terbaik Lionel Messi di Santiago Bernabeu

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 23 Desember 2017 | 01:23 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, mengeksekusi penalti dalam laga Liga Spanyol kontra Deportivo La Coruna di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 17 Desember 2017.
JAVIER SORIANO/AFP
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, mengeksekusi penalti dalam laga Liga Spanyol kontra Deportivo La Coruna di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 17 Desember 2017.

Nama penyerang FC Barcelona, Lionel Messi, adalah mimpi buruk bagi Real Madrid, bahkan saat berlaga di kandang sendiri di Santiago Bernabeu. Berikut lima momen Lionel Messi saat bertanding di Santiago Bernabeu.

Lionel Messi adalah pemain terproduktif di partai antara Real Madrid dan FC Barcelona.

Dia mencetak 24 gol dalam partai yang disebut El Clasico tersebut di semua ajang.

Khusus di Liga Spanyol, Messi mencetak 16 gol.

Berdasarkan data yang dihimpun BolaSport.com dari Transfermarkt, delapan di antaranya terjadi di Santiago Bernabeu.

(Baca juga: Gaizka Mendieta Antusias Sambut Acara Nobar El Clasico di Indonesia)

Berikut adalah empat momen terbaik Lionel Messi saat berlaga di El Clasico.

1. Real Madrid 2-6 FC Barcelona (Liga Spanyol, 2 Mei 2009)

Meski memulai debut El Clasico pada 2005, Lionel Messi baru mencetak gol di Santiago Bernabeu pada 2009.

Dia mencetak dua gol pada pertandingan pekan ke-34 Liga Spanyol musim 2008-2009.

Gol pertamanya terjadi memanfaatkan kesalahan pemain Real Madrid, Lassana Diarra, dan membawa Barcelona unggul 3-1.

Belum puas, pemain asal Argentina tersebut mengelabui kiper Real Madrid ketika itu, Iker Casillas, dan membuat skor menjadi 5-2.

Blaugrana pulang dengan tiga poin dan kemenangan 6-2.


2. Real Madrid 0-2 FC Barcelona (Liga Champions, 27 April 2011)

Kedua tim bertemu tiga kali dalam rentang 11 hari pada April 2011.

Salah satunya adalah pada pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, 27 April 2011.

Barcelona menang 2-0 dengan dua gol yang diborong oleh Lionel Messi.

Gol kedua Messi terjadi setelah dia melewati sejumlah bek Real Madrid sebelum melepaskan tembakan ke gawang Los Blancos.

Situs Marca bahkan menobatkan gol tersebut sebagai gol terbaik Messi di Santiago Bernabeu.


3. Real Madrid 2-2 FC Barcelona (Piala Super Spanyol, 14 Agustus 2011)

Barcelona bertandang ke Santiago Bernabeu untuk melakoni laga perdana final Piala Super Spanyol.

Messi lagi-lagi punya peran penting di laga tersebut via satu gol dan satu assist yang dia ciptakan.

Gol pemain berjulukan La Pulga tersebut terjadi pada menit ke-45 lewat tendangan kaki kiri.

Dia lebih dulu mengelabui bek Real Madrid, Pepe, serta kiper Iker Casillas sebelum akhirnya mencetak gol.


4. Real Madrid 3-4 FC Barcelona (Liga Spanyol, 23 Maret 2014)

Real Madrid menjamu Barcelona pada pekan ke-29 Liga Spanyol musim 2013-2014.

Sampai pertandingan tersebut, Lionel Messi baru satu kali mencetak hat-trick ke gawang Barcelona, yaitu di Camp Nou pada musim 2006-2007.

Laga musim 2013-2014 menjadi momen Messi menggelontorkan tiga gol ke gawang Real Madrid di Santiago Bernabeu.

Gol-golnya pada menit ke-42, 33, dan 84, melengkapi gol pembuka Andres Iniesta dan cukup untuk menyelesaikan perlawanan tuan rumah.

5. Real Madrid 2-3 FC Barcelona (Liga Spanyol, 23 April 2017)

Pertandingan ini lagi-lagi menandai kemenangan FC Barcelona di Santiago Bernabeu.

Messi pun menyumbang dua gol, masing-masing pada menit ke-33 dan ke-90.

Gol keduanya menjadi penentu kemenangan skuat arahan Luis Enrique tersebut.

Namun, yang menarik perhatian bukan gol Messi, melainkan selebrasinya.

Messi mencopot seragamnya dan menunjukkan bagian belakang seragamnya ke arah penonton di tribun, seperti sedang menjemur pakaian.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Sudah Merusak Sepak Bola, Bikin Dunia Kehabisan Striker Tajam

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136