Bek Lazio, Stefan de Vrij, kini kabarnya menjadi salah satu target utama bursa musim panas bagi Barcelona.
Rumor tersebut muncul karena De Vrij tidak menandatangani perpanjangan kontrak dengan Lazio.
Kontrak bek Belanda tersebut akan berakhir pada musim panas mendatang.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, keadaan tersebut dimanfaatkan Barcelona untuk memboyong De Vrij ke Camp Nou.
(Baca juga: Pertanyaan Ini yang Bikin Jose Mourinho Murka Setelah Manchester United Kalah)
Namun tampaknya Barcelona harus mengahdapi persaingan dari Inter Milan.
Perwakilan De Vrij telah mengadakan pembicaraan dengan pihak Barca dan Inter mereka setelah mereka memutuskan bahwa De Vrij akan meninggalkan Lazio di musim panas.
Barcelona ingin menawarkan kontrak besar pada sang bek incaran, terutama karena ia bisa didapatkan dengan cuma-cuma.
(Baca juga: El Clasico 2017 - Tak Bisa Cetak Gol, Karier Pemain Real Madrid Ini Terancam Tamat)
Dengan rencana kepergian Mascherano, manajemen klub telah menyiapkan tawaran pinjaman untuk David Luiz.
Jika Barcelona berhasil mendapatkan Stefan de Vrij dengan status bebas setelah pinjaman Luiz berakhir, maka ia akan memberi keuntungan bagi Blaugrana.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar