Real Madrid kian jauh dari puncak klasemen setelah menelan kekalahan 0-3 dari Barcelona pada lanjutan Liga Spanyol.
Kini, Real Madrid menempati posisi keempat dengan 31 poin dari 16 pertandingan.
Pasukan Zinedine Zidane itu tertinggal 14 angka dari FC Barcelona yang berada di tempat pertama.
(Baca Juga: Terungkap, Gaji Pemain Klub Thailand Jauh Lebih Murah Dibanding Liga Malaysia)
Musim 2017-2018 berjalan kurang memuaskan bagi Los Blancos yang sejauh ini telah mendapat empat kali hasil imbang dan tiga kekalahan.
Lalu apa sebenarnya masalah yang dialami Real Madrid?
Dilansir BolaSport.com dari Marca, berdasar statistik Los Blancos hingga paruh pertama kompetisi, masalah yang menghinggapi Cristiano Ronaldo dkk ada pada fase turun minum.
(Baca Juga: Kaleidoskop 2017 - 7 Top Scorer Liga Utama Asia Tenggara, Mirisnya Hanya Satu Pemain Lokal)
Dalam total 29 laga sejauh ini, Madrid tertinggal atau imbang pada babak pertama dalam 13 pertandingan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | marca.com |
Komentar