Penyerang Barcelona, Luis Suarez, menjadi bintang kemenangan timnya atas Real Betis dengan skor 5-0, Senin (22/1/2018).
Luis Suarez bersama Lionel Messi mencetak dua gol ke gawang Real Betis.
Nama yang disebutkan pertama memiliki kelebihan, yakni dengan mengemas 2 assist sedangkan Messi hanya 1 assist.
Suarez membidani gol Ivan Rakitic pada menit ke-59, lalu mengirim assist untuk gol kedua Messi menit ke-80.
Secara keseluruhan, Suarez berperan dalam 4 dari 5 gol Barca ke gawang Real Betis.
Catatan tersebut menjadi yang pertama bagi Suarez sejak 11 Februari 2017.
Kala itu Barcelona menumbangkan Deportivo Alaves dengan enam gol tanpa balas.
Suarez mencetak dua gol dan dua assist pada pertandingan tersebut.
(Baca Juga: 2 Dosa Ronaldinho yang Selalu Diingat Fan Gremio, Tahukah Anda?)
Gol pertama dicetak pemain asal Uruguay itu pada menit ke-37 menerima umpan Aleix Vidal.
Suarez menutup pesta gol Barca ke gawang Alaves lewat shooting kaki kanan pada menit 67.
Urusan assist, Suarez membagikan dua assist masing-masing kepada Neymar (40') dan Rakitic (65').
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | transfermarkt.com, whoscored.com |
Komentar