Kiprah Ernesto Valverde sebagai pelatih FC Barcelona pada musim pertamanya sudah mengingatkan publik dengan Pep Guardiola.
Hal ini terlihat dari nilai transfer fantastis yang sama-sama dikeluarkan oleh Ernesto Valverde dan Pep Guardiola.
Pep Guardiola pada musim 2008-2009 menghabiskan dana 96 juta euro untuk belanja pemain.
Nama-nama populer seperti Dani Alves dan Gerard Pique mulai didatangkan Guardiola ke Camp Nou.
Valverde kini justru semakin gila di musim perdananya dengan menghabiskan 324,3 juta euro untuk pembelian pemain baru.
(Baca Juga: Agen Karim Benzema Sakit Hati dengan Kelakuan Fan Real Madrid)
Valverde bahkan dua kali memecahkan rekor transfer Barcelona melalui Ousmane Dembele dan Philippe Coutinho.
Selain kesamaan dalam hal transfer pemain, Valverde juga berhasil mengekor Guardiola soal performa di Liga Spanyol.
Guardiola mampu membawa Barcelona meraih 53 poin dengan memasukkan 63 gol dan kebobolan 14 gol dalam 20 pertandingan pertama Liga Spanyol musim 2008-2009.
Barcelona saat itu berjarak 12 poin dari Real Madrid yang menempati peringkat kedua.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | marca.com |
Komentar