Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ernesto Valverde Angkat Bicara Soal Krisis Real Madrid

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 26 Januari 2018 | 09:12 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane (kanan), bersamalan dengan pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, dalam partai Piala Super Spanyol di Camp Nou, Barcelona, 13 Agustus 2017.
LLUIS GENE / AFP
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane (kanan), bersamalan dengan pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, dalam partai Piala Super Spanyol di Camp Nou, Barcelona, 13 Agustus 2017.

Pelatih FC Barcelona, Ernesto Valverde, ikut berbicara soal krisis yang tengah dialami Real Madrid, khususnya setelah tersingkir dari Copa del Rey musim ini.

Setelah kalah 0-1 di leg pertama melawan Espanyol, Barcelona akhirnya bisa membalikkan keadaan di laga penentuan perempat final di Camp Nou, Kamis (25/1/2018) waktu setempat.

Dua gol yang diciptakan oleh Luis Suarez dan Lionel Messi meloloskan tim berjulukan Blaugrana ke semifinal dengan keunggulan agregat 2-1.

Peluang Barcelona untuk memenangi trofi Copa del Rey musim ini semakin besar setelah dua pesaing berat terhenti di perempat final, yakni Real Madrid dan Atletico Madrid.

Di atas kertas, pesaing berat Barcelona hanya tersisa Sevilla dan Valencia yang juga berpotensi menjadi lawan Blaugrana di semifinal.

Langkah tim asuhan Zinedine Zidane secara mengejutkan terhenti di babak perempat final.

Cristiano Ronaldo dkk tetap tersingkir karena kalah produktivitas gol tandang meski agregat berakhir 2-2 melawan Leganes.

(Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Lionel Messi Lebih Sulit Dihadapi ketimbang Cristiano Ronaldo)

"Madrid adalah rival besar. Namun, di pertandingan seperti ini Anda tidak boleh mendapatkan hari buruk karena mereka bisa membuat Anda tersingkir," ujar Valverde.

"Seperti inilah sepak bola, kami semua tahu dinamika ini. Saat menang kami yang terbaik, tetapi ketika kalah kami menjadi paling buruk. Zidane sudah melakukan banyak hal di Madrid dan memiliki pengakuan kami," ucap sang pelatih menambahkan.


Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : FourFourTwo.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X