Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lakoni Debut 22 Menit, Ini Kata Philippe Coutinho

By Taufan Bara Mukti - Jumat, 26 Januari 2018 | 11:56 WIB
Gelandang FC Barcelona, Philippe Coutinho (kiri), menggantikan Andres Iniesta dalam laga leg kedua perempat final Copa del Rey kontra Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 25 Januari 2018.
LLUIS GENE/AFP
Gelandang FC Barcelona, Philippe Coutinho (kiri), menggantikan Andres Iniesta dalam laga leg kedua perempat final Copa del Rey kontra Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 25 Januari 2018.

Barcelona meraih kemenangan 2-0 atas Espanyol pada partai kedua perempat final Copa del Rey, Jumat (26/1/2018) WIB.

Kemenangan atas Espanyol itu membuat Barcelona lolos ke babak semifinal.

Tim asuhan Ernesto Valverde itu membalikkan ketertinggalan agregat 0-1 menjadi 2-1 berkat gol Luis Suarez dan Lionel Messi.

Pertandingan tersebut juga menjadi debut bagi Philippe Coutinho berbaju Blaugrana.


Gelandang FC Barcelona, Philippe Coutinho (kanan), berduel dengan pemain Espanyol, Victor Sanchez, dalam laga leg kedua perempat final Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 25 Januari 2018.(LLUIS GENE/AFP)

Eks pemain Liverpool itu masuk menggantikan Andres Iniesta pada menit ke-68.

Meski tak mencetak gol maupun assist dalam pertandingan itu, Philippe Coutinho mengaku bahagia bisa bermain untuk Barcelona.

Bagi gelandang serang timnas Brasil tersebut, partai Copa del Rey kontra Espanyol itu akan menjadi salah satu laga yang tak bisa ia lupakan.

"Ini adalah malam yang spesial buat saya. Saya tak akan melupakan malam ini. Seluruh pendukung dan pemain menyambut saya dengan sangat baik. Mereka sangat membantu," ucap Philippe Coutinho seperti dilansir BolaSport.com dari Sport English.

Kehangatan pendukung dan pemain Barcelona membantu Coutinho yang sempat grogi sebelum masuk ke lapangan.

(Baca Juga: Bukan Martial atau Rashford, Ini Pemain yang Berpotensi Terdepak dari Manchester United karena Alexis Sanchez)

"Saya sedikit grogi dan khawatir, namun kemudian bisa menenangkan diri dan beradaptasi dengan permainan. Saya sangat bahagia bisa memainkan pertandingan pertama saya," tutur pemain 25 tahun itu.

Philippe Coutinho juga tak menyesali kegagalan dia mencetak gol atau assist di laga perdana.

Baginya, yang terpenting adalah Barcelona menang dan lolos ke semifinal Copa del Rey.

 

Siapa yg kira-kira akan menambah trofi Copa del Rey di akhir musim ini, BOLAMania?

Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : com, Sport-english
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Sadisnya An Se-young Ubah Skor 13-20 Jadi 22-20, Remaja 18 Tahun Asal Jepang Jadi Korban

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X