Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Hat-trick, Cristiano Ronaldo Unggul Telak dari Lionel Messi

By Septian Tambunan - Selasa, 13 Februari 2018 | 16:54 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Real Sociedad dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 10 Februari 2018.
GABRIEL BOUYS/AFP
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Real Sociedad dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 10 Februari 2018.

Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tampil impresif dalam laga Liga Spanyol kontra Real Sociedad di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (10/2/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Pertandingan tersebut dimenangi Real Madrid dengan skor 5-2.

Gol El Real dicetak oleh Lucas Vazquez (menit ke-1), Cristiano Ronaldo (27', 37', 80'), dan Toni Kroos (34').

Adapun gol Real Sociedad datang dari lesakan Jon Bautista (74') dan Asier Illarramendi (83').

Gol-gol Cristiano Ronaldo disebut perfect hat-trick alias trigol sempurna karena diciptakan dengan anggota tubuh yang berbeda, yakni kaki kanan, sundulan, dan kaki kiri.

Kapten tim nasional Portugal ini sudah tujuh kali mengoleksi perfect hat-trick untuk Real Madrid di semua kompetisi.

(Baca Juga: Eden Hazard Cuma Kalah dari Frank Lampard dan Didier Drogba)

Sementara itu, Ronaldo total telah mempersembahkan 43 hat-trick bagi Real Madrid di berbagai ajang.

Rupanya, untuk urusan menggelontorkan tiga gol, Ronaldo unggul telak dari rival abadinya, Lionel Messi.


Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Real Sociedad dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 10 Februari 2018.(GABRIEL BOUYS/AFP)

Dikutip BolaSport.com dari Opta Jose, Lionel Messi sukses menorehkan trigol sebanyak 39 kali untuk FC Barcelona di semua kompetisi.

Namun, berapa kali Messi mampu menceploskan perfect hat-trick bagi El Barca?

Tidak pernah.

(Baca Juga: Borong Gol, Pemain 20 Tahun AS Roma Ini Ikuti Jejak 3 Rekan Senegara)

Di sisi lain, penggemar Lionel Messi boleh sedikit tersenyum lantaran ujung tombak tim nasional Argentina ini masih menjadi top scorer sementara Liga Spanyol musim 2017-2018 dengan 20 gol.

Messi masih berada di atas Cristiano Ronaldo yang "sekadar" mengukir 11 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : twitter.com/OptaJose
REKOMENDASI HARI INI

Kata Jens Raven Jelang Timnas U-20 Indonesia Lawan Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X