Bek Barcelona, Jordi Alba, merasa menderita meski berhasil menang atas Eibar.
Barcelona berhasil menundukan tuan rumah Eibar di Stadion Municipal de Ipurua, Sabtu (18/2/2018).
El Barca menang 2-0 pada laga pekan ke-24 La Liga.
Luis Suarez dan Jordi Alba menjadi penyumbang dua gol tersebut.
Buah Simalakama Manchester United, Lihat Manchester City Angkat Trofi atau Beri Guard of Honour? https://t.co/iUyK68Uylr
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 16 Februari 2018
Meski berhasil meraih kemenangan, Alba merasa tidak mudah menghadapi partai tersebut.
"Eibar adalah tim yang sangat sulit yang tahu cara bermain dan menyulitkan Anda," katanya dikutip BolaSport.com dari Football Espana.
"Saya sangat senang dengan gol saya dan kemenangan. Sudah jelas bahwa kami sangat menderita pada awal pertandingan," ucap Alba.
Bintang Manchester City Ini Jadi Pemain Paling Suci se-Eropa https://t.co/U5KFjzbJ3q
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 17 Februari 2018
Pada 15 menit pertama, Barcelona memang kesulitan menghadapi pressing ketat yang diterapkan Eibar sejak menit pertama
El Barca tak berhasil menciptakan satu tembakan pun selama medio tersebut.
Bahkan, Lionel Messi cs kalah dalam penguasaan bola hingga seperempat jam pertama.
Mengenal Pelatih Berdarah Indonesia yang Sukses Tahan Tim Premier League di Piala FA https://t.co/jHI4u9qDru
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 17 Februari 2018
Alba enggan mengomentari kartu merah yang diterima pemain Eibar, Fabian Orellana.
Orellana mendapat kartu kuning kedua usai membuang bola ke luar lapangan secara sengaja.
Di Balik Rekor-rekor Hebat, Mohamed Salah Sama Buruknya dengan Christian Benteke https://t.co/uuGKuAIIMp
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 13 Februari 2018
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | football-espana.net |
Komentar