Gelandang sayap Atletico Madrid, Yannick Ferreira-Carrasco, dikabarkan sudah dekat dengan kepindahan ke Liga China.
Yannick Ferreira-Carrasco dikabarkan akan pindah ke klub Liga China, Dalian Yifang.
Pemain bernomor punggung 10 di Atletico Madrid itu kabarnya akan dibeli dengan harga 70 juta euro atau setara 1,1 triliun rupiah.
Meski diskusi kepindahan sudah mencapai tahap akhir, pelatih Atletico, Diego Simeone, kabarnya masih enggan melepas salah satu pemainnya tersebut.
(Baca juga: Eden Hazard Beritahu Antonio Conte di Mana Posisi Terbaiknya)
Pemain berusia 24 tahun itu musim ini memang tak lagi jadi pilihan utama.
Musim ini Carrasco hanya tampil delapan kali sebagai starter di Liga Spanyol dan makin kalah bersaing dengan pemain anyar di bursa Januari, Diego Costa dan Vitolo.
Pada semua ajang, Carrasco musim ini baru mencetak empat gol dan tujuh assist dari 28 penampilan.
(Baca juga: Mengapa Lionel Messi Mungkin Berharap Bertemu Liverpool jika Lolos ke 8 Besar Liga Champions?)
Meski uang transfer terbilang besar, namun Atletico tak akan menerima semuanya.
Sebanyak 30 persen dari uang tersebut akan masuk ke kas mantan klub pemain asal Belgia itu, AS Monaco.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football-espana.net |
Komentar