Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Stres karena Manuver Harry Kane, Thibaut Coutois, dan Barcelona di Bursa Transfer

By Aditya Fahmi Nurwahid - Rabu, 28 Februari 2018 | 15:47 WIB
Reaksi Karim Benzema dalam partai Liga Spanyol antara Real Madrid kontra Levante di Stadion Ciutat de Valencia, 3 Februari 2018.
JOSE JORDAN / AFP
Reaksi Karim Benzema dalam partai Liga Spanyol antara Real Madrid kontra Levante di Stadion Ciutat de Valencia, 3 Februari 2018.

Berbagai rumor transfer pemain menghinggapi Real Madrid, terutama setelah hasil buruk yang menghinggapi raksasa Liga Spanyol akhir-akhir ini.

Beberapa pemain besar memang dikaitkan dengan Real Madrid untuk pindah pada akhir musim 2017-2018 nanti.

Kebanyakan, rumor yang beredar sebagai incaran Real madrid berada pada tiga posisi: kiper, bek, dan striker.

Namun, beberapa media luar negeri melihat bahwa Real Madrid kini tengah dipusingkan dengan manuver-manuver yang dilakukan sang pemain incaran.

Nama pertama yang dikabarkan membuat Real Madrid stres adalah kiper Chelsea saat ini, Thibaut Courtois.


Aksi kiper Chelsea, Thibaut Courtois, saat melakukan penyelamatan dalam laga lanjutan Liga Inggris 2017-2018 melawan Swansea City di Stadion Stamford Bridge, London, pada 29 November 2017.(ADRIAN DENNIS/AFP)

(Baca Juga: Diincar Manchester United, Real Madrid, dan Barcelona, Christian Eriksen Tak Peduli)

Courtois memang menjadi incaran Real Madrid, dan rumornya makin gencar setelah kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga, tak jadi pindah ke Santiago Bernabeu.

Dilansir BolaSport.com dari laman Daily Mail, manajemen Los Blancos kini hadapi tantangan besar dalam mengincar eks-kiper Atletico Madrid tersebut.


Kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga, membantu megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, untuk berdiri dalam laga Liga Spanyol di Stadion San Mames, Bilbao, pada 2 Desember 2017.(ANDER GILLENEA/AFP)

Pasalnya, manajemen Chelsea dan Antonio Conte kini tengah memulai pembicaraan kontrak baru Courtois untuk lebih lama bersama Chelsea.

Gaji tambahan hinga lebih dari 200 ribu pounds bisa saja menggiurkan bagi Courtois, dan Real Madrid berpotensi untuk kembali sakit hati seperti saat mengharapkan Kepa.

(Baca Juga: Wah, Gianluigi Buffon Mau Perkuat Timnas Italia Lagi?)

Nama kedua yang dikabarkan mengganggu Real Madrid adalah ketertarikan mereka terhadap striker Tottenham Hotspur, Harry kane.


Ekspresi penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, pada pertandingan Liga Inggris versus Crystal Palace di Stadion Selhurst Park, Minggu (25/2/2018).(IAN KINGTON/AFP)

Kane memang dikaitkan dengan Real Madrid, terlebih dengan kurang produktifnya Karim Benzema pada musim 2017-2018.

Dilansir BolaSport.com dari laman The Independent, Real Madrid dikabarkan telah mundur teratur dalam usaha merayu Kane menuju Liga Spanyol.

Kini, Real madrid dikabarkan menjadikan striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, menjadi target teranyar.

Nama James Rodriguez dikabarkan akan menjadi salah satu poin penawaran Madrid dalam transfer Lewandowski.

(Baca Juga: Pertandingan Real Madrid Versus Barcelona Bukan Lagi Milik Manusia, Ini Sebabnya!)

Selain Courtois dan Kane, Real Madrid juga dikabarkan was-was dengan rival besarnya, Barcelona, untuk datangkan bek anyar.

Dilansir BolaSport.com dari laman Diario Gol, nama bek Real Sociedad, Alvaro Odriozola, kini menjadi rebutan Real Madrid dan Barcelona.


Gelandang Valencia, Carlos Soler (kiri), berduel dengan pemain Real Sociedad, Alvaro Odriozola, dalam pertandingan La Liga 2017-2018 di Stadion Anoeta, San Sebastian, Spanyol, pada 24 September 2017.(ANDER GILLENEA / AFP)

Barcelona dikabarkan memiliki peluang lebih besar, karena berencana jual Sergi Roberto dan bawa Odriozola menjadi pemain utama.

Sedangkan Real madrid mungkin hanya menjadikan Odriozola bek pelapis bagi Dani Carvajal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : Dailymail.co.uk, independent.co.uk, Diariogol.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil UEFA Nations League - Si Bocah Sakti Bikin Gol 78 Detik, Jerman Geprek Bosnia 7-0

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X