Sikap pemain muda Ousmane Dembele (20) dikabarkan membuat FC Barcelona cemas. Manajemen klub khawatir dengan cara berkomunikasi Dembele dengan tim, serta gaya hidupnya.
Ousmane Dembele datang pada awal musim 2017-2018 dari Borussia Dortmund. Dia diproyeksikan menggantikan Neymar yang hengkang ke Paris Saint-Germain.
Nyatanya, Dembele dilanda cedera dan baru bermain 11 kali di semua ajang yang diikuti Barcelona musim ini.
Namun, bukan persoalan cedera yang membuat pihak Barcelona risau.
(Baca Juga: Menurut Penjelajah Waktu, Arsene Wenger Melatih Arsenal Sampai 2042)
Berita dari AS yang dilansir BolaSport.com menyebutkan bahwa Dembele masih sulit beradaptasi dengan para pemain di Blaugrana.
Padahal, di skuat Barcelona ada Samuel Umtiti dan Samuel Digne sebagai sesama pemain Prancis yang bisa membantunya.
Dembele juga disebut-sebut kurang disiplin. Dia ditengarai kerap menimati makanan siap saji minim nutrisi.
(Baca Juga: 3 Aksi Diving ini Layak Diganjar Piala Oscar, Salah Satunya Harry Kane)
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | en.as.com |
Komentar