Penyerang Real Madrid, Gareth Bale, ditenggarai akan meninggalkan Los Blancos dan empat tim berikut bisa menjadi pelabuhan yang tepat bagi pemain asal Wales ini.
Musim ini bisa dikatakan menjadi yang terberat bagi Gareth Bale di Real Madrid.
Mega bintang timnas Wales ini musim ini kesulitan tampil reguler bersama El Real.
Gareth Bale hanya tampil 14 kali sebagai starter bersama Madrid di Liga Spanyol musim ini. Ia juga telah ditarik keluar 9 kali, terbanyak sejak memperkuat Real Madrid pada 2013-2014.
[TERPOPULER] Gelandang Barcelona dan Real Madrid Tak Ada Apa-apanya Dibanding Manusia Rp 1 Triliun Ini https://t.co/UBQbKAn9en
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 21 Maret 2018
Kondisi ini membuat kabar hengkangnya Gareth Bale dari Santiago Bernabeau semakin kencang berhembus.
Jika hijrah empat tim ini bisa menjadi pelabuhan yang tepat bagi Gareth Bale.
(Baca Juga: Rahasia Mohamed Salah Terbongkar! Begini Susahnya jadi Putra Mesir di Liga Eropa)
Tim asal kota Manchester ini pada musim panas lalu memang sudah sangat ingin mendatangkan Bale.
Namun, kesepakatan antara kedua tim urung terjadi
Dengan kondisi Real Madrid yang sangat meminati kiper Setan Merah, David De Gea, El Real bisa saja melepas Bale demi kiper asal Spanyol ini.
Sebelum ke Real Madrid, Bale adalah salah satu bintang di Tottenham Hotspur.
Di klub London ini pemain 28 tahun ini bermain pada kurun waktu musim 2007-2013
Kembali ke klub yang membesarkan namanya tersebut bisa jadi keputusan jitu bagi Bale.
(Baca Juga: Pelatih Timnas Inggris Siapkan Tameng Tangguh Jelang Piala Dunia)
2. Paris Saint-Germain
PSG disebut-sebut juga tertarik dengan Gareth Bale dan tak ingin berhenti untuk mengumpulkan pemain bintang.
Pindah ke PSG bisa juga pilihan yang baik untuk Bale.
Sebab, di klub asal Paris ini Bale bakal punya rekan duet di lini depan yang sama baiknya saat di Real Madrid.
#POPULER Edan! Demi Egy Maulana Vikri, Media Polandia Rela Tulis Hasil Wawancara dengan Bahasa Indonesiahttps://t.co/sCMq6usevB
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 21 Maret 2018
1. Juventus
Tim asal kota Turin juga pernah dikabarkan mengincar Gareth Bale.
Gareth Bale akan menjadi tambahan kekuatan yang menakutkan bagi lini serang Juventus.
Apalagi kini klub berjuluk Si Nyonya Tua ini terancam kehilangan Paulo Dybala yang santer dikabarkan akan meninggalkan Juventus.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | uk, dailystar.co |
Komentar