Klub raksasa Liga Inggris, Manchester United, terpaksasa mengurungkan niatnya untuk bek Barcelona, Samuel Umtiti, lantaran sang pemain ingin tetap berseragam Barcelona.
Umtiti bermain untuk Olympique Lyon sebelum hengkang ke Barcelona pada bursa transfer musim panas 2016.
Barca pada waktu itu harus merogoh kocek sebanyak 25 juta euro atau sekitar 411 miliar rupiah untuk mendatangkan Umtiti ke Camp Nou.
(Baca juga: Cristiano Ronaldo: Real Madrid Tahu Cara Mengalahkan Liverpool)
Pemain internasional Prancis ini terikat kontrak dengan Barcelona sampai 2021.
Pemain 24 tahun tersebut dipagari Blaugrana dengan klausul pelepasan senilai 60 juta euro.
Pelatih Manchester United Jose Mourinho yang ingin memperkuat sektor lini belakangnya, berusaha mendapatkan sang pemain di bursa transfer musim panas tahun ini.
Keinginan pelatih asal Portugal tersebut tentunya bertujuan untuk menyaingi dominasi sang rival, Manchester City, di musim 2018-2019.
Meskipun demikian Umtiti ternyata merasa bahagia bermain di Barcelona dan tidak berniat hengkang dari Camp Nou.
"Saya ingin memperpanjang kontrak di Barcelona,"ucap Umtiti kepada Mundo Deportivo seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.
Sang bek sentral menambahkan, "Akan lebih baik jika saya memastikan masa depan saya sebelum gelaran Piala Dunia."
Lebih lanjut Umtiti mengatakan bahwa dia mendukung timnya untuk mendatangkan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid.
"Griezman? Dia adalah pemain yang fantastis dan akan menjadi transfer penting bagi kami," ujar Umtiti.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar