Bintang muda Brasil, Vinicius Junior, mengungkapkan alasan mengapa dirinya lebih memilih bergabung dengan Real Madrid ketimbang Barcelona.
Los Blancos sukses mendapatkan remaja yang disebut-sebut memiliki bakat paling menjanjikan di Brasil, yaitu Vinicius Junior, tahun lalu.
Pemain yang disebut sebagai Neymar Baru ini ditebus oleh Real Madrid senilai 45 juta euro daru Flamengo.
Real Madrid berhasil mengalahkan beberapa klub pasaing yang juga mengincar Vinicius Junior.
#TERPOPULER 5 Bintang Brasil yang Gagal Berlaga di Piala Dunia 2018, Salah Satunya Gelandang Anyar Barcelona https://t.co/6EOdLptulW
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 18 Mei 2018
Salah satu klub yang juga menginginkan jasa pemain kelahiran Rio de Janeiro ini adalah Barcelona.
Sang pemain kemudian mengungkapkan alasannya untuk menolak Barcelona dan lebih memilih bergabung dengan Real Madrid.
"Saya memilih Real Madrid karena ini adalah klub terbesar," ujar Vinicius Junior dikutip BolaSport.com dari ESPN.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
"Saya selalu memilih untuk bermain di antara yang terbaik, dan dengan bantuan Marcelo dan Casemiro, saya membuat pilihan itu," katanya.
"Saya sangat mengagumi Marcelo dan juga Casemiro. Saya selalu mengagumi mereka berdua, saya selalu mengikuti mereka dan sekarang mereka membantu saya memilih Madrid, yang sejauh ini sangat bagus untuk saya," ucap Vinicius lagi.
Vinicius Junior yang kini berusia 17 tahun ini belum bergabung dengan Real Madrid dan masih bermain untuk Flamengo.
#TEMANSAHUR Menangisi Salah Sambil Mencaci Karius adalah Perilaku Standar Ganda https://t.co/LXkXAmfrJs
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 29 Mei 2018
Pasalnya kesepakatan transfer antara kedua kubu baru mengizinkan sang bocah ajaib bergabung dengan Real Madrid pada saat dia berusia 18 tahun.
Musim ini, Vinicius Junior mampu tampil menawan bersama Flamengo dengan torehan enam gol dan tiga assist dari 11 laga.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Espn.com |
Komentar