Nama manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, saat ini masih menjadi salah satu yang paling favorit untuk menjadi pengganti Zinedine Zidane di Real Madrid. Namun, kabar yang berbeda datang dari Jerman.
Seperti dikutip BolaSport.com dari Bild, mengabarkan bahwa pelatih Hoffenheim, Julian Nagelsmann, telah mendapat tawaran untuk menangani Real Madrid.
Namun, Bild mengatakan bahwa kesempatan emas untuk menggantikan Zinedine Zidane itu telah ditolak oleh Julian Nagelsmann.
Bild menuturkan bahwa penolakan ini dilakukan Julian Nagelsmann karena dirinya berhasil mengantarkan Hoffenheim lolos ke fase grup Liga Champions musim 2018-2019.
(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Hal ini membuat pelatih yang baru berusia 30 tahun itu antusias setelah musim lalu gagal membawa Hoffenheim lolos karena tersingkir di babak play-off oleh tim yang menjadi finalis, Liverpool.
Selain itu, Julian Nagelsmann juga masih memiliki kontrak hingga Juli 2022 dan memiliki klausul pelepasan yang baru aktif jelang musim 2019-2020.
Selain Julian Nagelsmann dan Mauricio Pochettino, masih ada beberapa calon pengganti favorit lainnya, yaitu Arsene Wenger, Antonio Conte, dan Guti Hernandez.
(Baca Juga: Anggota Timnas Italia Milik Juventus Ini Akan Kembali Dipinjamkan, 3 Klub Antre)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | bild.de |
Komentar