Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tugas Pertama Eric Abidal di Barcelona adalah Datangkan 2 Pemain Ini

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 9 Juni 2018 | 03:44 WIB
Staf pelatih FC Barcelona, Manuel Estiarte (kiri), berfoto bersama bek Eric Abidal di tengah-tengah sesi latihan jelang laga Liga Champions kontra AC Milan tim di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 12 April 2012.
LLUIS GENE / AFP
Staf pelatih FC Barcelona, Manuel Estiarte (kiri), berfoto bersama bek Eric Abidal di tengah-tengah sesi latihan jelang laga Liga Champions kontra AC Milan tim di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 12 April 2012.

Selain itu, Abidal juga memiliki PR untuk menjembatani para pemain dengan manajemen.

Hubungan para pemain dengan manajemen era Josep Maria Bartomeu tidak harmonis hingga saat ini.

Eks bek kiri tersebut juga perlu menjaga keakraban para pemain senegaranya seperti Ousmane Dembele, Samuel Umtiti, Lucas Digne, termasuk Griezmann dan Lenglet jika sudah bergabung dengan Barcelona.

Sebelumnya, Abidal telah diumumkan sebagai Direktur Olahraga Barcelona guna menggantikan Robert Fernandez.

(Baca Juga: 3 Prediksi Aneh Jose Mourinho soal Piala Dunia 2018)

"Barcelona mengumumkan bahwa Robert Fernandez tidak akan memperpanjang kontraknya sebagai sekretaris teknis tim sepak bola pertama yang habis pada 30 Juni tahun ini," bunyi pernyataan di situs klub yang dikutip BolaSport.com.

"Klub ingin mengucapkan terima kasih kepada Robert Fernandez secara terbuka atas komitmen dan dedikasinya kepada Barcelona selama bertahun-tahun dan berharap dia sukses di masa depan."

Abidal yang sebelumnya menjabat sebagai duta klub akan diperkenalkan pada 18 Juni 2018.

Eks pemain timnas Prancis ini memiliki jasa besar bagi Barcelona selama menjadi pemain.

Selama membela Barcelona sejak 2007 hingga 2013, Abidal bermain sebanyak 193 laga.

Ia menjadi salah satu pemain kunci di era Pep Guardiola.

Abidal berhasil mempesembahkan 2 gelar Liga Champions, 4 titel La Liga, 4 Piala Super Spanyol, dan 2 trofi Copa del Rey.

(Baca Juga: Liverpool-Lyon Sepakat, Hari Ini Nabil Fekir Lakukan Tes Medis di Paris)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : Sport-english.com
REKOMENDASI HARI INI

Shin Tae-yong Buka Opsi Panggil Pemain Baru untuk Pengganti Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick di Timnas Indonesia?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X