Perwakilan Real Madrid dan Neymar dikabarkan telah melangsungkan pertemuan secara rahasia saat Neymar menjalani partai ujicoba antara Brasil Vs Kroasia, Minggu (3/6/2018) di Liverpool.
Real Madrid kabarnya masih menjadikan Neymar sebagai target utama mereka di bursa transfer musim panas kali ini.
Menurut laopran media asal Spanyol, Marca, baik Neymar maupun Real Madrid terus berkomunikasi demi kelancaran transfer.
Bahkan, Neymar dilaporkan telah menemui perwakilan Real Madrid saat menjalani partai ujicoba jelang Piala Dunia 2018, saat melawan Kroasia di Anfield, Liverpool pada Minggu (3/6/2018).
Real Madrid memang diketahui mengirimkan wakilnya untuk memantau langsung kondisi Neymar pasca cedera panjang.
(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskow)
Dalam laga versus Kroasia, Neymar tampil di babak kedua dan langsung berhasil mencetak gol bagi Brasil.
Hal ini juga diamini oleh salah seorang jurnalis Spanyol dalam program El Chiringuito, Eduardo Inda.
"Hari saat Brasil melawan Kroasia di Liverpool, Madrid mengirimkan perwakilan untuk berbicara kepada Neymar soal transfer," ujar Eduardo dilansir BolaSport.com dari Don Balon.
"Kesempatannya untuk bermain di Real Madrid musim depan terbuka lebar," tambahnya.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)
Kini Neymar dan Real Madrid tengah menyusun skenario agar PSG mau membuka pintu negosiasi yang saat ini masih tertutup.
Los Blancos diyakini menyiapkan uang sejumlah 300 juta euro untuk megatransfer Neymar. Uang penjualan Cristiano Ronaldo bisa jadi sumber utama Florentino Perez jika memang sang megabintang dipastikan hengkang dari Santiago Bernabeu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | marca.com, donbalon.com |
Komentar