Manchester United dinilai tidak punya kesempatan untuk mendatangkan bintang Real Madrid, Gareth Bale, karena tidak sanggup membayar gaji selangit sang pemain.
Pernyataan tersebut terlontar dari eks pemain Manchester City dan Liverpool, Craig Bellamy.
Masa depan Gareth Bale di Real Madrid masih belum jelas setelah dirinya mengaku frustrasi tidak mendapat jatah bermain yang cukup.
Spekulasi bermunculan bahwa pemain internasional Wales tersebut akan hengkang dari Santiago Bernabeu.
Manchester United adalah klub yang berada di urutan terdepan untuk mendaratkan Bale.
(Baca juga: Neymar Ungkap Alasan Mengapa Sering Lakukan Diving)
Namun Bellamy yang juga senegara dengan Bale berpendapat bahwa kepindahan Bale ke Man United tidak akan pernah terjadi.
"Ke mana dia akan pergi? Man United tentunya tidak bisa menebusnya. Hanya ada satu klub yang sanggup," ucap Bellamy seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Star.
"Mana ada klub yang mau menggolontarkan dana sebesar 80 juta, 90 juta pounds untuk pemain yang Anda sudah tahu pemain itu tidak sebegitu populer Cristiano Ronaldo di Juventus?" kata dia.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | dailysatr.co.uk |
Komentar