Valencia masuk empat besar tim paling subur di Liga Spanyol 2017-2018. Meski demikian, hal itu tak mengurangi keinginan untuk merekrut striker baru buat musim baru.
Mengemas 65 gol, Valencia cuma kalah produktif dari Barcelona (99 gol), Real Madrid (95), dan Real Sociedad (66).
Sebanyak tiga dari empat stok penyerang Los Che setara kesuburannya.
Sepanjang Liga Spanyol musim lalu, Rodrigo Moreno mengemas 16 gol dalam 37 penampilan.
Sementara itu, Simone Zaza membukukan 13 gol dalam 33 gim dan Santi Mina mencetak 12 gol dalam 32 partai liga.
(Baca Juga: [PILIHAN] Mourinho Kecil Beberkan Alasannya Tolak Tawaran Melatih Real Madrid)
Satu-satunya striker Valencia yang gagal membuat lebih dari 10 gol pada 2017-2018 adalah Luciano Vietto yang mencetak dua gol dalam 14 laga.
Catatan itu rupanya tak membuat pelatih Marcelino Garcia Toral puas.
Dalam konferensi pers baru-baru ini, ia menyatakan niatan mendatangkan striker baru.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar