Inter Milan menjadi korban kedua pembajakan Barcelona setelah Arturo Vidal dikabarkan meraih kesepakatan verbal dengan Blaugrana.
Kepergian Arturo Vidal dari Bayern Muenchen memang mengaitkan sang pemain dengan beberapa klub besar.
Di awal bursa transfer musim panas ini, Manchester United dikabarkan menjadi klub peminat utama yang akan menjadi pelabuhan sang pemain.
Akan tetapi, pandangan tersebut bergeser dan menempatkan Inter Milan menjadi klub potensial yang akan diperkuat Arturo Vidal pada musim 2018-2019.
Bahkan, dilansir BolaSport.com dari laman Calciomercato, Inter Milan dikabarkan sudah melayangkan penawaran resmi pada awal bulan Juli 2018 untuk memboyong Vidal.
(Baca Juga: Bek Anyar Real Madrid: Cristiano Ronaldo Akan Segera Digantikan)
Di tengah rumor yang muncul, sebuah kabar mengejutkan datang dari kubu raksasa Liga Spanyol, Barcelona.
Dilansir BolaSport.com dari laman Sport, Barcelona kabarnya juga berkomunikasi intensif dengan pihak Bayern Muenchen dan Arturo Vidal sejak pekan terakhir Bulan Juli 2018.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Sport-english.com, Calciomercato.com |
Komentar