Pemain anyar Real Madrid, Vinicius Jr., optimistis bisa mencuri perhatian pelatih tim, Julen Lopetegui untuk memercayai dirinya.
Vinicius Jr. adalah salah satu rekrutan anyar Real Madrid pada musim 2018-2019.
Sebelumnya dia dikabarkan akan menjalani masa peminjaman.
Namun, pemain asal Brasil tersebut berharap Julen Lopetegui mau memberinya kesempatan di Real Madrid.
(Baca Juga: Tawaran Barcelona untuk Paul Pogba Jadi Bahan Lelucon di Twitter)
"Penampilan saya makin membaik tiap hari dan sekarang saya lebih percaya diri, serta lebih baik dari aspek fisik dan taktik," kata Vinicius Jr, dilansir BolaSport.com dari Marca.
Pemain yang didatangkan Real Madrid dari Flamengo tersebut juga mengaku lebih paham soal strategi yang diterapkan Lopetegui selama awal musim.
"Saya sekarang sudah lebih paham dengan taktik yang diajarkan Lopetegui. Dia membantu semua pemain untuk beradaptasi sesegera mungkin," tuturnya melanjutkan.
Gareth Bale, Pesepak Bola Paruh Waktu di Real Madrid dengan Gaji Selangit https://t.co/ZgQmATvNMQ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 6 Agustus 2018
Vinicius datang pada musim panas 2018 dengan nilai transfer 45 juta euro alias Rp 753 miliar.
Dia turun saat Real Madrid mengalahkan Juventus 3-1 pada laga hari Senin (6/8/2018).
Masih Pasif di Bursa Transfer, Ternyata Begini Strategi Tersembunyi Real Madrid https://t.co/SFfrB1OMAx
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 2 Agustus 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | marca.com |
Komentar