Setelah berhasil mendapatkan kiper Thibaut Courtois dari Chelsea, kini Real Madrid dikabarkan telah menjadikan gelandang Bayern Muenchen, Thiago Alcantara, sebagai incaran utama.
Kabar ketertarikan Real Madrid kepada Thiago Alcantara ini sudah terdengar saat Piala Dunia 2018 baru saja digelar.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Diario AS, pelatih baru Real Madrid, Julen Lopetegui, menjadikan Thiago Alcantara sebagai salah satu target pembelian utama.
Julen Lopetegui yang dipecat Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) sebelum tampil di Piala Dunia 2018, juga memasukkan nama Thiago Alcantara ke dalam skuat La Roja dengan menyisihkan gelandang-gelandang lain.
Hal ini disebabkan oleh Julen Lopetegui yang disebut-sebut media Spanyol sebagai pengagum permainan Thiago Alcantara.
(Baca Juga: Tim Promosi Liga Inggris Pecahkan Rekor Transfer Klub demi Jebolan La Masia)
Selain itu, Julen Lopetegui berniat menjadikan Thiago Alcantara sebagai pengganti Mateo Kovacic yang ia lepas ke Chelsea dengan status pinjaman demi memuluskan transfer Thibaut Courtois.
Real Madrid juga saat ini tengah terancam kehilangan Luka Modric yang dikabarkan semakin dekat bergabung dengan Inter Milan.
Seperti dikutip BolaSport.com dari Diario AS, Real Madrid bisa memiliki Thiago Alcantara dengan nilai transfer sebesar 60 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun.
Kesepakatan tersebut juga bisa dicapai berkat hubungan apik antara Real Madrid dengan Bayern Muenchen dalam beberapa tahun terakhir, termasuk saat meminjamkan James Rodriguez pada musim panas 2017.
(Baca Juga: Bukan karena Manchester City, Ini Alasan Jerome Boateng Tolak Manchester United)
Namun, hambatan yang dimiliki Real Madrid saat ini adalah status Thiago Alcantara yang merupakan produk asli klub rival, Barcelona.
Akan sangat sulit bagi Real Madrid untuk bisa meyakinkan Thiago Alcantara agar mau bergabung, jika sang pemain masih memiliki hati kepada Barcelona.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | As.com |
Komentar