Nama gelandang Real Madrid, Luka Modric, belakangan ini dikait-kaitkan dengan kepindahan menuju Inter Milan.
Meski dikabarkan bakal hengkang, Luka Modric justru disebut-sebut media Spanyol telah menandatangani perpanjangan kontrak dengan Real Madrid.
Real Madrid juga disebutkan menambahkan gaji Luka Modric.
Walaupun telah banyak dikenal, ada beberapa hal tentang Luka Modric yang mungkin belum anda tahu.
Inilah 7 hal tentang Luka Modric yang tidak anda ketahui:
1. Memori masa kecil
Luka Modric punya masa kecil yang kelam karena peperangan.
(Baca Juga: Si Anak Hilang Real Madrid Tidak Bisa Menolak jika Diminta Kembali)
Sang kakek yang juga bernama Luka Modric tewas tertembak saat sedang mengurus ternak.
Beberapa dekade kemudian pelaku penembakan diadili di pengadilan Den Haag.
2. Ditemukan sang paman
Paman Luka Modric yang merupakan saudara kembar sang ayah, Zeljko, adalah penemu bakat Luka Modric.
Zeljko adalah seorang pesepak bola pada saat masih muda.
Zejko kemudian mendaftarkan Modric ke beberapa akademi sepak bola meski sempat ditolak karena terlalu kurus.
3. Kenangan dari sang ayah
Hidup dalam keterbatasan membuat Modric muda tak mampu membeli peralatan sepak bola.
(Baca Juga: Daftar Nomor Punggung Pemain Manchester United, Ada 3 Perubahan)
Bahkan pelindung kaki milik eks gelandang Tottenham Hotspur itu harus dibuat sendiri oleh sang ayah.
Ayah Luka Modric membuat pelindung kaki tersebut dari kayu oak (ek).
4. Bergelimang gelar
Luka Modric pernah membela klub besar dari Kroasia, Dinamo Zagreb.
Penampilan Modric membuat Dinamo Zagreb seolah tak terkalahkan.
Total 6 gelar diraih Modric dalam dua tahun bermain di Zagreb.
5. Perubahan nasib dan karier
Karier pemain bertinggi 1,72 meter itu semakin melejit setelah membela Dinamo Zagreb.
(Baca Juga: Alexis Sanchez: Sudah Waktunya Manchester United Menangkan Banyak Gelar)
Tottenham Hotspur menjadi pelabuhan Modric selanjutnya pada tahun 2008.
6. Madridista sejati
Luka Modric disebut sebagai seorang Madridista sejati.
Sebutan tersebut terlontar dari pemain Barcelona, Ivan Rakitic.
"Sangat sulit menemukan seseorang yang mencintai Real Madrid seperti dia (Luka Modric) dan Anda bisa melihat hal itu saat dia melawan kami (Barcelona)," ujar Ivan Rakitic.
7. Dikagumi pelatih
Pelatih Kroasia, Zlatko Dalic ternyata mengagumi sosok Luka Modric.
Zlatko Dalic bahkan menyebut Modric sebagai pemain terbaik di turnamen Piala Dunia 2018.
Selain itu Modric juga disebut sebagai pria yang hebat.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | marca.com |
Komentar