Ousmane Dembele membuktikan pernyataannya bahwa dia adalah pemain kidal namun lebih kuat menggunakan kaki kanan.
Ousmane Dembele mencetak gol sepakan jarak jauh pada laga Piala Super Spanyol menghadapi Sevilla, Senin (13/8/2018).
Gol Dembele pada menit ke-78 membuat Barcelona memastikan kemenangan dengan skor 2-1 atas Sevilla.
Yang menarik, gol roket Dembele itu diciptakan bukan dengan kaki terkuatnya yaitu kaki kiri.
Dembele: 5* Weak Foot pic.twitter.com/Yzpm4DhNOC
— The Boi (@ChuBoi) August 12, 2018
Ya, Dembele sempat mengakui bahwa dirinya adalah pemain kidal yang dominan menggunakan kaki kiri.
(Baca Juga: VIDEO - Diberi Piala oleh Sang Idola, Lihat Apa yang Dilakukan Sergio Ramos!)
Namun jika ditilik dari catatan gol Dembele, pemain 21 tahun itu justru lebih sering membuat gol dengan kaki kanan di level klub dan timnas.
Dilansir BolasSport.com dari Squawka, Dembele hanya mengukir 12 gol dan 17 assist dengan kaki kiri.
Sementara kaki kanan Dembele telah membukukan 16 gol dan 16 assist di klub dan timnas.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar