Real Madrid masih belum kembali melakukan pembelian pemain, termasuk mencari pengganti Cristiano Ronaldo di lini serang dan beberapa penguatan di lini lainnya.
Selain lini serang yang ditinggal Cristiano Ronaldo, lini belakang Real Madrid juga disebut perlu pembaruan.
Bek tengah Real Madrid, Jesus Vallejo, masih mengalami cedera.
Meski kedatangan Alvaro Odriozola, Real Madrid kehilangan Theo Hernandez yang dipinjamkan.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, inilah 5 bek yang bisa dibeli Real Madrid.
1. Alex Telles
Alex Telles bisa menjadi pesaing Marcelo sebagai bek kiri.
(Baca Juga: 5 Striker Ini Bisa Dibeli Real Madrid Sebelum Penutupan Bursa Transfer)
Belum lagi Marcelo tidak memiliki pelapis setelah Theo Hernandez dipinjamkan ke Real Sociedad.
Alex Telles adalah salah satu andalan dari FC Porto.
Dalam kontrak Alex Telles terdapat klausul pembelian sebesar 40 juta euro.
Milan Skriniar menjadi salah satu target utama Real Madrid.
Bek asal Slovakia itu dinilai punya kemampuan yang bisa memperkuat pertahanan Real Madrid.
Milan Skriniar mampu berkembang di bawah asuhan Luciano Spalletti di Inter Milan.
(Baca Juga: 5 Gelandang Potensial yang Bisa Dibeli Real Madrid Jelang Penutupan Bursa Transfer)
Selain itu, usia Skriniar juga masih cukup muda, yakni 23 tahun.
Alessio Romagnoli adalah salah satu bek masa depan Italia.
Masih berusia 23 tahun, Romagnoli menjadi andalan AC Milan.
Jika Romagnoli datang maka bisa menambah daya saing di lini belakang Real Madrid.
Saat ini Real Madrid memiliki Sergio Ramos, Raphael Varane, dan Nacho yang bisa menempati bek tengah.
Nama Kostas Manolas sempat beberapa kali dikabarkan akan direkrut Real Madrid.
(Baca Juga: Belum Dapatkan Pengganti Cristiano Ronaldo, Real Madrid Punya Rencana Khusus untuk Neymar Baru)
Bek AS Roma itu menjadi pahlawan untuk timnya saat mengalahkan Barcelona.
Bek asal Yunani itu disebut memiliki kelincahan dalam menjaga pertahanan.
Akan tetapi, jika bergabung, Kostas Manolas diprediksi hanya akan menjadi pelapis.
Matthijs de Ligt adalah salah satu pemain Ajax Amsterdam yang bertahan usai mencapai final Liga Europa 2017.
De Ligt tampil untuk tim utama sejak berusia 17 tahun.
Dengan usia yang kini baru menginjak 19 tahun, De Ligt disebut masih bisa berkembang.
Pemain didikan asli Ajax Amsterdam itu bisa menjadi bagian rencana jangka panjang Real Madrid.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | marca.com |
Komentar