Real Madrid mendapat pujian dari media Spanyol, Marca, usai menjalani awal musim Liga Spanyol musim ini dengan sempurna.
Real Madrid mampu meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Spanyol musim ini.
Catatan tersebut mampu mereka bukukan setelah kehilangan megabintang Cristiano Ronaldo.
Namun, Marca justru menyebut bahwa Real Madrid saat ini bermain lebih sebagai sebuah tim.
Menurut Marca, hal ini terakhir kali Real Madrid lakukan pada sembilan tahun yang lalu.
(Baca Juga: Kiper Keturunan Indonesia Dapat Nilai 7,5 Usai Catat Clean-sheet Vs Napoli)
Real Madrid saat itu belum diperkuat oleh Cristiano Ronaldo.
Marca bahkan menyebut permainan Real Madrid saat masih ada Ronaldo seperti penampilan 10 pemain dan satu bintang.
Kini pelatih Julen Lopetegui berhasil mengatasi permasalahan Real Madrid yang sebelumnya terlalu berpusat kepada Ronaldo.
(Baca Juga: Tanpa Cristiano Ronaldo, Karim Benzema Rayakan Awal Musim Terbaik)
Para pemain seperti Gareth Bale dan Karim Benzema yang sebelumnya tenggelam di bawah bayang-bayang Ronaldo kini mulai muncul ke permukaan.
Bale telah mencetak tiga gol, sedangkan Benzema menorehkan empat gol di Liga Spanyol sejauh ini.
(Baca Juga: Kiper Keturunan Indonesia Buat Para Penyerang Napoli Mati Kutu)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | marca.com |
Komentar