Barcelona dan AS Roma terlibat dalam perebutan eks striker Juventus, Domenico Berardi.
AS Roma sudah lebih dulu memantau eks striker Juventus, Domenico Berardi, yang kini bermain di tim Liga Italia, Sassuolo, seprti dinukil BolaSport.com dari Sport.
Direktur Sepak Bola AS Roma, Ramon Rodriguez Verdejo alias Monchi, memang dikenal gemar membidik pemain-pemain potensial guna dibeli dan dikembangkan menjadi bintang.
Namun, Serigala Roma tidak sendiri meminati sang striker.
(Baca Juga: Barcelona Terancam Kehilangan Tandem Lionel Messi Akibat Ingkar Janji)
Tim asal Catalan itu juga meminati jasa Berardi.
Barcelona memproyeksikan pemain berusia 24 tahun itu sebagai striker utama alias pengganti Luis Suarez.
Blaugarana sejatinya masih punya Paco Alcacer yang setahun lebih tua dari Berardi.
#POPULER Perpecahan Antar-Petinggi Sepak Bola Spanyol Akibat Laga Barcelona di Amerika Serikat https://t.co/4W1QebLAf7
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 8 September 2018
Namun, Paco Alcacer tak masuk rencana pelatih Ernesto Valverde, hingga dipinjamkan ke Borussia Dortmund musim ini.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Sport.es |
Komentar